KabariNews – Macet sudah menjadi momok bagi mereka yang tinggal di ibukota Jakarta. Rasa-rasanya, tanpa hari terlewati tanpa ada kemacetan di ruas jalanan. Pun semakin  diperparah dengan Jalanan yang kian hari  dipenuhi oleh kendaraan bermotor. Nah, empat usaha transportasi dibawah ini mencoba memberikan solusi kepada warga Jakarta yang jengah terhadap kemacetan seraya memberikan transportasi nyaman dan cepat. Bukan mobil atau pun bus yang menjadi core bisnisnya melainkan sebuah motor ojek.

Seperti diketahui ojek adalah transportasi umum informal di Indonesia yang berupa sepeda motor atau sepeda. Disebut informal karena keberadaannya tidak diakui pemerintah dan tidak ada izin untuk pengoperasiannya. Penumpang biasanya satu orang namun kadang bisa berdua. Dengan harga yang ditentukan dengan tawar menawar dengan sopirnya dahulu setelah itu sang sopir akan mengantar ke tujuan yang diinginkan penumpangnya.

Ojek di tangan para oportunis  dijelma menjadi lebih professional, tidak hanya dalam pelayanannya saja melainkan juga marketing dan yang lainnya. Lihat saja rata-ratanya mempunyai sebuah website yang dibuat alih-alih ingin mendulang lebih banyak rupiah dari mereka yang ingin cepat sampai tujuan.   Dan uniknya, motor ojeknya dilengkapi dengan argometer seperti hal taksi yang sering kita naiki. Berikut daftarnya

1.Ojack Taxi Motor

Seperti dikutip dari  ojacktaximotor.com, Ojack Taxi Motor merupakan rental motor dengan driver atau taxi motor (ojek modern) pertama di Indonesia yang dilengkapi dengan sistem argometer sebagai alat hitung pembayaran. Taxi motor ini selain menggunakan argometer yang dilengkapi dengan printer juga memiliki Call Center khusus, Layanan pengantaran 24 jam, Standarisasi seragam dan motor yang prima dan bersih, prioritas pelayanan yang mengutamakan safety riding, beragam jenis paket layanan sesuai kebutuhan customer, bahkan memiliki driver khusus perempuan.

Tak tangung-tanggung, Ojack Taxi Motor pernah digancar sejumlah penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Seperti di tahun 2011 O’Jack Taxi Motor mendapat penghargaan dari sebagai ‘Taxi Motor pertama yang dilengkapi argometer’. Pada 2011 O’Jack Taxi Motor mendapat penghargaan juga sebagai ‘Pemrakarsa Taxi Motor berargometer di Indonesia’. Basis Ojack Taxi Motor ini bukanlah di Jakarta melainkan di Yogyakarta.

2.BangJek

Jika Anda googling dengan kata kunci BangJek, maka akan keluar website ojegnyaman.com dengan tagline besar bertuliskan Ojeg Argo Nyaman. BangJek ini hadir untuk memenuhi kebutuhan sebagian besar warga Jakarta akan keinginan memperoleh sarana transportasi yang cepat, terjangkau dan nyaman. Soal harga jika biasa ditemui harga yang tidak sama untuk jarak yang sama, berbeda antar pengemudi ojeg satu dengan lainnya.

Namun dengan menggunakan Bangjek, penumpang akan membayar nominal yang sama untuk jarak tempuh yang sama dan transparan, siapapun Rider/pengemudinya akan mengantarkan anda hingga ke tujuannya. Selain itu penumpang akan memperoleh pelayanan prima bila menggunakan Bangjek-Ojeg Argo Nyaman, antara lain Free Wifi Fasilitas member/anggota (BANGJEKers), Perlindungan asuransi kecelakaan, meliputi perawatan dan jiwa, diskon berbagai produk Sobat BANGJEK.

3.Go-Jek

Go-Jek seperti yang tertulis  go-jek.com, bercita-cita untuk memprofesionalkan ojek di Jakarta. Melihat realitas bahwa buruknya lalu lintasdi Jakarta, Ojek menjadi aset berharga bagi warga Jakarta.  Pendiri Go-Jek percaya bahwa bisnis dan dampak sosial dapat berjalan beriringan. Go-Jek percaya bahwa dengan memprofesionalkan Ojek di Jakarta, dapat  meningkatkan kesejahteraan driver Ojek sambil memberikan Jakarta layanan kenyamanan praktis dan cepat.

Profil Go-Jek ini  pernah ditampilkan di CNN, CCTV, Reuters, ABC Australia, MNC, ANTV, Global TV, Freemagz, The Jakarta Post, The Jakarta Globe, Hers Magazine, Majalah Femina dan banyak lagi. Go-Jek juga telah menyabet 3 penghargaan termasuk penghargaan GEPI dalam kategori non-tech dan dipuji oleh Ketua Google Eric Schmidt dan Hilary Clinton,  Dompet Dhuafa dan MNC Bisnis.

4.Trans-Jek

Dan yang terakhir adalah Trans-Jek,  Trans-Jek ini merupakan yang terbaru dari ketiga diatas. Namun sebagai perusahaan baru Trans-Jek percaya bahwa keuntungan bisnis dan dampak sosial dapat dicapai bersamaan dalam bisnis ini.

Dikutip dari   trans-jek.blogspot.com,  Trans-Jek didirikan dengan kepercayaan bahwa ojek merupakan sarana transportasi penting bagi warga Jakarta yang setiap hari menjadi korban kemacetan. Seperti yang dituliskan dalam web tersebut, profesi ojek patut ditingkatkan menjadi layanan profesional yang dapat diakses secara mudah.

Dengan bantuan teknologi dan call center yang profesional, Trans-Jek berencana untuk terus mengembangkan layanan nilai tambah seperti Instant Courier dan Shopping & Delivery. Filsafat bisnis Trans-Jek adalah menempatkan pelanggan sebagai titik tumpu pertumbuhan usaha kami. Kami selalu memberi pelanggan kami kesempatan untuk membangun bisnis Trans-Jek melalui ” Trans-Jek Rider” membership. Trans-Jek Rider dapat memberikan saran-saran peningkatan layanan, gagasan layanan baru, dan ide ide kreatif lainnya. (1009)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?72204

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini
______________________________________________________

Supported by :

Asuransi Bisnis