KabariNews – Pada tur pra-musim kali ini, klub Manchester City singgah selama beberapa hari di Los Angeles. Di samping melakukan berbagai persiapan sebelum menghadapi Real Madrid dalam sebuah laga persahabatan, klub sepakbola asal Inggris ini juga menyelenggarakan Festival Sepakbola Manchester City.

Festival yang terbuka untuk umum ini disambut antusias oleh ribuan warga Los Angeles yang hadir. Dalam kesempatan itu, anak-anak yang hadir diundang untuk ikut serta dalam SkillCity, sebuah kompetisi keterampilan bersepakbola yang disponsori oleh Nexen. Sementara itu, panitia juga menyediakan fasilitas photo box, Virtual Reality (VR), dan berbagai permainan lainnya bagi pengunjung dewasa.

Kapten Vincent Kompany didampingi oleh Sergio Aguero, David Villa dan beberapa anggota skuad Manchester City lainnya turut hadir dan meluangkan waktu untuk membantu anak-anak  yang ingin menguji kemampuan mereka dalam serangkaian keterampilan, termasuk penguasaan bola, kecepatan gerak, dribbling dan passing. Selain itu, mereka juga tampil di panggung utama untuk berpartisipasi dalam acara temu wicara dengan fans Manchester City di Los Angeles. “Ke manapun kami melakukan tur, selalu penting bagi kami (para pemain) untuk mengunjungi komunitas lokal dan bertegur sapa dengan para penggemar tim kami,” ujar sang kapten kesebelasan.