Kabari News – Bill & Melinda Gates Foundation hari ini mengumumkan akan menyumbangkan 50 juta dolar untuk mendukung perjuangan melawan penyebaran Ebola di Afrika Barat dan menghentikan penyebaran virus tersebut.

Yayasan ini akan segera mengucurkan pendanaan fleksibel kepada sejumlah badan PBB dan organisasi internasional yang terlibat di dalam tanggap darurat Ebola untuk membantu mereka dan pemerintah nasional membeli berbagai obat-obatan dan peralatan yang paling dibutuhkan dan meningkatkan operasi di negara-negara endemik. Selain itu, yayasan ini juga akan bekerjasama dengan sejumlah mitra sektor publik da swasta untuk mempercepat pengembangan pengobatan, vaksin, dan diagnostik yang efektif untuk mengobati para pasien dan mencegah penyebaran lebih jauh.

“Kami berjuang bersama para mitra kami untuk mencari cara paling efektif untuk membantu menyelamatkan nyawa para penderita Ebola dan menghentikan penyebaran virus mematikan ini,” ujar Sue Desmond-Hellmann, CEO Gates Foundation. “Kami juga berjuang untuk mempercepat pengembangan pengobatan, vaksin, dan diagnostik yang dapat membantu menghentikan epidemik dan mencegah penyebaran di masa mendatang.”

Hingga kini, Gates Foundation telah menggelontorkan lebih dari 10 juta dolar untuk memerangi wabah Ebola, yagn terdiri dari 5 juta dolar untuk membantu WHO dalam fase tanggap darurat dan pengkajian penelitian dan  pengembangan dan 5 juta dolar untuk U.S. Fund for UNICEF di Liberia, Sierra Leone, dan Guinea guna membeli berbagai pasokan medis yang pentig, mengkoordinir berbagai aktivitas tanggap darurat, dan menyediakan informasi kesehatan penting untuk komunitas masyarakat yang rentan terhadap penyebaran virus ini. Dua juta dolar tambahan akan dikucurkan kepada Pusat PEngendalian dan Pencegahan Penyakit (CDCP) untuk mendukung penguatan sistem manajemen insiden, pengobatan, dan perawatan kesehatan.

Pada bulan Agustus, Nigeria merespon krisis ini dengan membuka Pusat Operasi Darurat (EOC) di Lagos, didukung oleh Gates Foundation dan Dangote Foundation. Memanfaatkan keahlian dan pengalaman dari program polio nasional, EOC telah menjadi lembaga terdepan pemerintah federal dan nasional untuk membatasi penyebaran virus Ebola, sehingga memunculkan optimisme kalau reaksi cepat ini dapat membantu mencegah penyebaran yang lebih luas lagi.

Seiring dengan telah dikucurkannya sejumlah pendanaan, yayasan ini juga akan menyediakan informasi detail terkait rencana pendanaan bagi sejumlah kegiatan lapangan dan untuk penelitian dan pengembangan obat, vaksin, dan diagnostik Ebola. (1009)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?69559

Untuk melihat artikel Kesehatan lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :

asuransi-Kesehatan