Band Cokelat asal kota
kembang ini memberi bukti bahwa mereka memiliki jiwa nasonalis yang tinggi. Setelah
menelurkan  ‘Album Untuk Indonesiamu’ yang
dirilis pada 2006. Album ini hadir pada perayaan kemerdekaan Indonesia ke- 61,
Meskipun demikian lagu-lagu di album ini akan senantiasa menjadi lagu tema
setiap tahun pada saat 17 agustus 1945.

Kini menjelang pesta demokrasi, band
yang digawangi Kikan, Ervin, Ernest, Ronny, dan Edwin mempersembahkan lagu khusus
pemilu ‘ 5 menit untuk 5 tahun’, untuk mengajak seluruh masyarakat Indonesia menggunakan
hak pilihnya pada pesta rakyat dan anti golput pada pemilu 9 April 2009 nanti.

Meraka terpanggil untuk menyuarakan apirasi ini, karena
mereka mengingikan perubahan di negeri tercinta ini, dengan mengajak masyarakat
mengunakan hal pilih mereka agar anti golput.

“Hari gini masih golput? Harus
punya nyali dong untuk memilih demi masa depan bangsa. makanya kita harus
gunakan hak pilih kita dengan baik dan benar” , ujar Erwin.  

Lagu ini digarap selama 2 bulan terakhir dan akan dipasarkan
mulai 1 bulan kedepan. Mereka sangat mengharapkan lagu ini dapat menginspirasi
kaum muda khususnya untuk tetap menggunakan haknya.

Cokelat menghimbau pada masyarakat agar menggunakan hak
pilihnya untuk menentukan masa depan bangsa, “Kita gunakan waktu lima menit untuk masa depan bangsa, dalam waktu yang sedikit
ini akan berdampak besar bagi Indonesia
kedepannya”, paparnya lagi.

Berikut ini sepenggal lirik 5 menit untuk 5 tahun :

Ayo semua kita memilih
yang terbaik untuk negeri ini
5 menit kita memilih
5 tahun kan kita jalani
Jangan hanya menjadi putih
suara kita sangat berarti
Memilihlah untuk Indonesia

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32810

Untuk melihat Berita Indonesia / Jakarta lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

_____________________________________________________

Supported by :

Asuransi Rumah