Surabaya, KabariNews.com – Saat mengikuti Masa Orientasi Siswa (MOS), seorang siswa baru meninggal dunia.

Bagi murid baru, masa orientasi siswa diharapkan menjadi ajang perkenalan sekolah, serta ajang unjuk kreativitas murid untuk lebih mengenal sekolah barunya tersebut.

Namun dibeberapa kasus,  masa orientasi ini malah menjadi ajang perpeloncoan bagi murid-murid baru.

Roy Aditya Perkasa (16) meninggal dunia saat mengikuti masa orientasi siswa baru di sekolahnya SMAN 16 Surabaya.

Roy yang lulus dari Sekolah Menengah Pertaman Negeri (SMPN) 35 ini sebelumnya telah dilarikan ke Rumah Sakit Islam (RSI) Jemursari, namun nyawanya tidak tertolong.

Berdasarkan keterangan Kepala Sekolah SMAN 16 Surabaya, Abu Djauhari, mengatakan bahwa sebelumnya diketahui Roy tidak sadarkan diri saat mengikuti MOS di aula sekolah.

“Saat itu sedang digelar materi atraksi siswa-siswi dari OSIS, tiba-tiba sekitar pukul 14.30 WIB, Roy jatuh pingsan dan kencing di tempat,” ujarnya.

Lebih jauh Abu Djauhari menambahkan, bahwa kegiatan masa orientasi siswa di sekolahnya tidak ada kekerasan maupun hukuman fisik.

“Saat itu Roy dan peserta yang lain duduk di aula sekolah melihat aksi dari OSIS, secara spontanitas anak-anak dari OSIS ini seperti mengeluarkan emosi-emosian begitu, tapi cuma sandiwara saja. Entah kaget atau bagaimana, tiba-tiba Roy jatuh pingsan,” tambahnya.

Masa orientasi siswa yang digelar sejak Senin (13/7) ini mewajibkan kepada seluruh siswa baru untuk mengikuti kegiatan tersebut, mulai pukul 06.00 sampai 13.00 WIB di hari pertama.

Di hari kedua, Selasa (14/7), orientasi dimulai pukul 05.30 hingga 13.00 WIB.

Kemudian di hari terakhir, Rabu (15/7), masa orientasi digelar sejak pukul 06.00 sampai 19.00 WIB.

Orangtua Roy, Ny Mulyantini (50) dan Saidi (60) hingga kini masih tidak percaya jika anaknya meninggal saat mengikuti hari terakhir masa orientasi sekolah.

Roy dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 16.00 WIB di rumah sakit Jemursari.

Diduga Roy meninggal dunia karena kelelahan dan mengalami tekanan psikis saat mengikuti kegiatan tersebut.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?33405

Untuk melihat Berita Indonesia / Jakarta lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :