Kabari Links: Tempat-Tempat Asyik Bermain Salju

Untuk Share ini Artikel, Klik Disini www.KabariNews.com/?2539
Main Salju
  MUSIM DINGIN, RAMAI-RAMAI MAIN SALJU

Amerika dalam masa musim dingin. Namun, tidak semua tempat mendapat siraman salju. Bagi orang Indonesia yang sehari-hari bermandikan matahari, bermain salju tentu menjadi suatu pengalaman yang menakjubkan. Ke Amerika tidak main salju, pengalaman tidak komplit jadinnya.

“Rame-rame main salju yuuk,” ajak Lia, seorang ibu muda di San Francisco.
“Kami ikutan juga dong,” balas Tina, ibu satunya yang nimbrung bicara.
Waktu itu menjelang musim dingin. Hawa berganti dingin. Bebarpa pohon daunnya berganti warna atau berguguran. Musim dingin memang menyuguhkan suasana lain di San Francisco, Los Angeles atau Sacramento. Tapi, salju biasanya tidak turun di tiga kota besar California itu, tempat banyak orang Indonesia bermukim.

Berminat main salju ? Tidak perlu berpikir yang muluk-muluk dulu, seperti main ski, naik ski lift (gondola), snowboarding, apalagi main snowmobile. Itu boleh-boleh saja.
Banyak orang, terutama pemula, cuma ingin berkenalan dengan salju, semacam bermain lempar bola salju atau bikin boneka salju. Paling banter, main luncuran di wilayah bersalju.

“Asyik deh kesannya ! Baru serasa di Amrik, gitu deh,” ujar Tiurma, seorang ibu yang baru pertama kalinya menyentuh salju di Tahoe belum lama ini.

Agar bisa sepenuhnya menikmati bermain salju dengan teman atau keluarga, perlu sedikit cermat mempersiapkannya.

1. Cek dulu ramalan cuaca dan kondisi lalu lintas. Situs internet soal cuaca (Weather Channel) dan keadaan jalan raya (Caltrans) pasti berguna.
2. Cek kesiapan kendaraan Anda dan bawalah snow-chain. Ingatlah, Anda bermobil naik gunung.
3. Bermalam atau tidak ? Reservasi penginapan akan mengurangi stress. Banyak tempat main salju cukup satu dua jam saja sehingga bisa pulang hari.
4. Kapan berangkat ? Berangkat pagi mengatasi kemungkinan tidak dapat parkir di lokasi main salju, terutama pada akhir pekan.
5. Ke mana ? Tergantung di mana Anda tinggal. Ada daftar panjang tempat main salju yang tidak menguras saku Anda. Tiket masuk Sno-Park cukup $ 5 per kendaraan. Disini, bisa main salju seharian sepuasnya.
6. Mau ngapain saja ? Sebaiknya seluncur seperti Toboggan, Snow Saucer atau Snow Tube dibawa dari rumah.
7. Perlengkapan bermain salju Baju anti air terusan, jaket berbahan kanvas, sarung tangan tahan air, jaket kanvas dan sepatu tertutup agar salju tak masuk. Kacamata hitam dan sunblock (ya, kadang ini diperlukan)
8. Siapkan Makanan yang bisa dihangatkan. Mulai dari sederhana seperti mie instan dalam cup sampai sup yang dihangatkan dengan kompor portable. Kadang susah cari kedai. Kalaupun ada, antrian panjang.
9 Minuman Hangat. Thermos berair hangat untuk membuat secangkir hot cocoa, teh atau kopi sungguh menghagatkan.
10. Biar seru, ajak teman dan keluarga Anda. Jangan lupa kamera.
Have Fun ! (magenta)