Meski menuai kritik, pembangunan gedung DPR yang megah dan mewah senilai Rp 1,6
triliun tampaknya akan terus dilanjutkan. Bahkan sampai detik ini, ada saja alasan yang
dikemukakan anggota dewan supaya pembangunan tersebut berjalan.

Ketua DPR merangkap Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT)
DPR, Marzuki Alie, hari Senin di Gedung DPR, Jakarta mengatakan, usulan pengadaan
kolam renang di lantai 36 gedung baru DPR, adalah untuk penampungan air jika
terjadi kebakaran.

Sebelumnya, anggota BURT, Michael Wattimena, anggota BURT, mengungkapkan,
keberadaan kolam renang untuk mempermudah pemadaman saat terjadi kebakaran.

Mengutip pernyataan tersebut, Marzuki menyatakan hal
senada, “Saya tanya orang ahli sipil dan mekanik, pompa air kalau diangkat
dari bawah berat. Diperlukan di pertengahan ada penampungan air, katanya lebih
baik kolam renang. Daripada penampungan air enggak ada manfaat, mending dibuat
kolam renang, kan,
bisa buat sport ,” kata Marzuki.

Untuk Share Artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?35512

Untuk

melihat artikel Utama lainnya, Klik

di sini

Klik

di sini
untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri
nilai dan komentar
di bawah artikel ini

________________________________________________________________

Supported by :