mall rongsokBukan sembarang mal jika umumnya mal menjual barang-barang baru, mal ini merupakan suatu pengecualian. Adalah Mall Rongsok Nurcholis Agi, yang merupakan mal khusus menjual barang-barang bekas yang berada di wilayah Beji, Depok.

“Tempat ini sengaja saya beri nama Mall Rongsok sejak 4 tahun yang lalu karena memang  barang yang dijual ini adalah barang-barang bekas” kata Nurcholis kepada Kabarinews.com. Tapi sebenarnya niat untuk mendirikan sebuah mal barang –barang bekas, seperti yang dikatakan sudah muncul sejak tahun 1998, hanya saja baru terwujud setelah barang-barang bekas yang dia kumpulkan semakin banyak dari waktu ke waktu.

Mall Rongsok yang terdiri dari dua lantai ini banyak menjual beraneka ragam barang, seperti televisi,  motor, alat rumah tangga, furniture seperti meja kursi, komputer, mainan anak, buku-buku, kaset pita, kaset VCD dan yang lain sebagainya. Barang-barang yang dijualnya pun diletakkan bebas dimana saja. Namun untuk item-item tertentu, barang yang dijualnya diletakkan diatas  dengan cara digantung dan diberikan platik pelapis. Tujuannya agar barang tersebut terjaga dan awet. Jika pembeli berminat dengan barang tersebut, dapat mengambilnya langsung  kemudin menanyakan berapa harganya.

barang-barang mal rongsokSoal harganya pun relatif, ada murah dan mahal tergantung dari barangnya. Untuk menilai sebuah barang bekas, Nurcholis mengatakan banyak mengandalkan pada pengetahuannya berdasarkan pekerjaan-pekerjaan yang telah dia lakukan sebelumnya. Tetapi tak jarang pula Nurcholish sering mengecek harga terbaru dari barang tersebut. Sedangkan mengenai harga barang yang akan dia jual pun, Nurcholis mengaku tidak memiliki patokan khusus, dia menjual sesuai keinginannya saja

Nurcolis mengatakan barang-barang bekas yang dijual di mal ini harganya masih bisa di tawar tergantung negosiasi. Misalnya untuk buku-buku yang ada dekat pintu masuk harganya terbilang murah, bahkan ada yang mencapai sepuluh ribu untuk satu bukunya, buku ensiklopedia A New Book Of Knowledge yang berjilid-jilid itu pun dijual dijualnya dengan harga yang cukup terjangkau

mal rongsok 1Disini, kata Nurcholis, siapa pun yang mau beli dapat mengetes terlebih dahulu barang yang akan dibeli. “Terutama untuk barang-barang elektronika seperti TV, radio dan barang elektronik lainnya” katanya. Pembelinya pun terserah apakah mau membelinya secara satuan atau borongan, “Tentu harganya untuk satuan ama borongan itu berbeda” sambung Nurcholis.

Nah, Mall Rongsok ini tidak hanya khusus menjual barang bekas saja, tetapi  juga menerima barang bekas yang dijual pelanggan dan servis elektronik. Nurcholish banyak mendapatkan persediaan barangnya dari orang yang datang membawa barang-barang bekas untuk dijual kepadanya. Barang yang datang adakalanya dalam kondisi yang tidak layak jual. Oleh karena itu Nurcholis memperkerjakan 11 karyawannya untuk menyusun, mereparasi dan membersihkan kembali barang tersebut agar layak dijual. (1009)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?62161

Untuk melihat artikel Unik lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini
______________________________________________________

Supported by :

Asuransi Bisnis