Pernahkan kita berpikir memanfaatkan lahan pekarangan untuk berkebun? Sebagian kita mungkin berkilah, pekarangan saya kecil atau saya tidak tahu caranya. Barangkali ada juga yang menjawab, saya bukan petani  dan saya tidak perlu berkebun. Untuk mendapatkan jawaban yang pas, ada baiknya kita mengintip sejenak kegiatan Indonesia Berkebun.

Adalah seorang arsitek di bilangan Jakarta, Ridwan Kamil, yang memulainya. Tahun 2011, ia menggagas sebuah konsep lingkungan hijau. Melalui jejaring sosial, ide itu bersambut dan berkembang. Kini telah terbentuk sebuah komunitas Indonesia Berkebun. Di berbagai daerah pun muncul semangat serupa, misalnya saja ada Sukabumi Berkebun, Batam Berkebun, Pekanbaru Berkebun bahkan ada juga Universitas Indonesia Berkebun.

Kegiatan bermula dengan memanfaatkan sebuah lahan di perumahan Spring Hill di kawasan Kemayoran. Banyak orang yang berdatangan dari berbagai tempat untuk menyalurkan hobinya. Kegiatan ini juga melibatkan pihak perumahan yang menyambut baik ide tersebut. Bahkan kini, beberapa pengembang mengadopsi ide tersebut dengan membuat lahan hijau untuk berkebun.

Indonesia Berkebun bergerak melalui jejaring sosial dengan menyebarkan semangat positif untuk lebih peduli kepada lingkungan dengan memanfaatkan lahan yang ada. Melalui jejaring sosial dan komunitas ini, kita bisa berbagi saran dan pertanyaan. Seorang bapak anggota komunitas ini pun bercerita, bahwa kini ia bisa berkebun tanpa harus memiliki kebun. Ya, dengan berbagai ide untuk menanam tumbuhan di berbagai tempat. Mulai dari kaleng bekas susu, polybag hingga menanam buah di dalam pot bekas drum.

Hasil tanaman berupa sayuran dan beuah-buahan bisa langsung dikonsumsi oleh kita. Hasil panen tersebut dijamin lebih segar, lebih sehat dan lebih enak. Hasil yang baru dipanen tersebut tentu saja segar menyehatkan karena kandungan vitamin dan mineralnya masih terjaga baik.

Mencintai lingkungan sekitar kita dan menjaganya tetap hijau merupakan kegiatan sederhana yang bisa mengubah lingkungan kita menjadi lebih baik. Untuk melihat kegiatan dan bergabung dengan komunitas ini bisa dilihat di laman resmi indonesiaberkebun.org.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?52238

Untuk melihat artikel Nusantara lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

_____________________________________________________

Supported by :