Tahukah Anda serangan stres saat bekerja bisa diredam dengan
permen karet?

Banyaknya tekanan saat bekerja bisa membuat Anda jadi tegang
dan menimbulkan stres, tapi Anda tidak perlu lagi khawatir, sebuah penelitian
terbaru menunjukan bahwa permen karet bisa membantu Anda meredam stres saat
bekerja. Di Shanghai, Beijing
cara ini dilakukan, banyak pekerja kantor yang mengunyah permen karet untuk
mengurangi ketegangan saat bekerja.

Penasaran bagaimana cara kerjanya? Bila Anda gugup dan tegang permen
karet bisa membantu Anda lebih fokus pada mulut Anda, sehingga Anda bisa melupakan
rasa tegang dan stres, cara ini bisa membuat perasaan jadi lebih tenang.

Dikutip dari China
daily, teori Freud mengungkapkan, jika kita dihadapkan pada tekanan besar,
sering rasanya ingin meredam semua tekanan tersebut. Mengunyah perman karet
bisa jadi solusinya, karena mengunyah dapat menurunkan ketegangan.

Sebuah penelitian lain mengungkapkan, selain mengurangi stres,
permen karet juga dapat meningkatkan ketelitian saat bekerja. Selain itu,
permen karet juga bisa membantu seseorang jadi lebih kreatif. Dr. Scholey, seorang profesor dan peneliti di bidang otak menjelaskan, orang
yang sering mengunyah permen karet punya tingkat kewaspadaan lebih tinggi yaitu
meningkat sekitar 19 persen, bahkan tidak hanya itu kinerjanya pun bisa ikut
meningkat sebesar 67 persen.

Namun disarankan untuk tidak mengunyah permen karet terlalu
lama, karena dapat menyebabkan masalah pada rahang, kelelahan otot dan kejang
otot mulut dan sekitarnya.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?36158

Untuk

melihat artikel Kesehatan lainnya,
Klik

di sini.

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon Beri Nilai dan Komentar di bawah Artikel ini

_____________________________________________________

Supported by :