Jakarta, KabariNews.com – Pukul 10.17 WIB, Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono secara resmi memimpin Indonesia untuk periode 2009-2014.

Hal ini  setelah ditandatanganinya surat pernyataan keduanya sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI 2009-2014 usai membacakan sumpahnya di hadapan peserta pelantikan di Gedung MPR RI, Senayan, Jakarta.

Pelantikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Boediono ini dipimpin oleh Ketua MPR terpilih, Taufik Kiemas.

Dalam sumpahnya, ke dua pimpinan negara tersebut berjanji akan memimpin Indonesia sebaik-baiknya dan seadil-adilnya.

Berikut ini isi sumpah yang dibacakan Presiden SBY dan Wapres Boediono.

“”Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban Presiden Republik Indonesia (Wakil Presiden Republik Indonesia) dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, memegang teguh Undang-Undang Dasar dan menjalankan segala undang-undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti kepada Nusa dan Bangsa.”

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?33923

Untuk melihat Berita Indonesia / Jakarta lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :