Untuk menciptakan semangat dalam menjalankan aktvitas, diperlukan kualitas tidur yang bagus pula. Seringkali, ketika bangun dikejutkan oleh misalnya, alarm, maka badan akan merasa tidak enak. Bangun tidur dengan kualitas yang bagus, adalah ketika badan kita bangun secara alamiah bukan karena paksaan.

Untuk beberapa orang, bangun pagi mungkin adalah hal mudah. Namun tidak mudah bagi sebagian orang. Berikut ini beberapa tips yang untuk menciptakan bangun pagi yang natural dan sehat dengan kualitas yang prima tanpa harus bersinggungan dengan alarm atau dibangunkan secara paksa.

*Perhatikan siklus tidur dengan baik

Untuk menghindari bangun tidur yang tidak nyaman, sebaiknya mulailah menganalisis kebutuhan tidur per-harinya. Sebagian besar orang membutuhkan tidur selama 6 jam dengan kualitas tidur yang baik. Namun beberapa orang membutuhkan durasi tidur lebih dari 6 jam dalam satu hari. Hindari mengatur alarm dengan paksaan, misal, hendak bangun jam 6 pagi tapi tidur cukup larut diatas jam 1 malam, sedangkan tubuh kita membutuhkan durasi waktu tidur minimal 6 jam. Hal itu akan berefek jelek pada kualitas bangun tidur di pagi hari. Biasanya hal ini terjadi karena tuntutan aktivitas kerja yang sulit diprediksi.

Berdasar teori, ketika tidur di malam hari, kita melewati 4-6 siklus tidur. Setiap siklus memiliki tingkatan. Tingkat 4 adalah tingkatan paling tinggi dimana biasanya sering disebut kepulasan tidur. Di tahap ini seseorang biasanya bermimpi dan terjadi pada 70% durasi waktu tidur. Jika kita tidur pada pk 22.00 malam sampai pk 24.00, maka tingkat 4 kedalaman tidur sering terjadi antara pukul 3 pagi sampai jam 5 pagi. Karena itu sangat susah membangunkan orang pada jam-jam itu.

* Jika alarm kita memiliki fitur tombol snooze, sebaiknya jangan diaktifkan. Karena hal ini akan menyebabkan kita tergoda untuk menambah jam tidur. Biasanya fitur snooze adalah fitur yang memungkinkan kita berpikir bahwa masih memiliki waktu lebih untuk melanjutkan tidur lebih lama.

* Jika terpaksa kita harus memiliki durasi tidur yang tidak ideal (terlalu singkat), kita dapat meminimalisir dan menjaga badan kita tetap fit , dengan cara ;

1. Setelah bangun tidur, kita dapat mengayun-ngayunkan kedua kaki di sisi tempat tidur. Hal ini bertujuan untuk mengembalikan semangat yang telah hilang selama tidur. Juga melancarkan peredaran darah.

2. Hiruplah udara pagi dalam-dalam. Lakukan 3 sampai 4 kali. Ini akan sangat membuat nyaman.

3. Jika masih punya waktu, lakukanlah olah raga yang ringan untuk mengkondisikan tubuh sebelum melakukan aktivitas yang berat untuk seharian.

Selamat mencoba.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?36480

Untuk melihat artikel Hobi lainnya, Klik di sini

Mohon Beri Nilai dan Komentar di bawah Artikel ini

______________________________________________________

Supported by :