1.
Setelah berbulan-bulan buron di beberapa
negara, Nunun Nurbaeti, tersangka kasus suap pemilihan Deputi Gubernur Senior
Bank Indonesia Miranda Goeltom, akhirnya ditangkap KPK di Thailand (7/12). Tertangkapnya
Nunun diharapkan akan menguak siapa otak di balik kasus suap yang
menyeret sejumlah anggota DPR menjadi terpidana.

2.
Pelaku bakar diri di depan Istana
Negara, Sondang Hutagalung (22) dinyatakan meninggal dunia Sabtu(10/12) petang. Pasca aksi bakar diri Rabu (7/12),mahasiswa Universitas Bung Karno itu
menderita luka bakar parah. Lebih dari 90 persen, sehingga tipis kemungkinan
selamat.

3.
Aksi mogok kerja serikat pekerja PT
Freeport Indonesia akan terus berlanjut. Akibat belum adanya titik temu soal
besaran upah dalam perjanjian kerja bersama (PKB) tahun 2011-2013, serikat
pekerja menyatakan aksi mogok akan diperpanjang hingga 15 Januari 2012.

4.
Partai Amanat Nasional (PAN) secara
resmi mendukung Ketua Umum PAN Hatta Rajasa sebagai bakal calon presiden dalam
Pemilu 2014. Keputusan itu secara bulat diambil dalam Rapat Kerja Nasional PAN
2011.

5.
Jembatan
Marunda yang menghubungkan wilayah Cilincing dan Marunda pada Minggu (11/12)
dini hari ambruk. Diduga jembatan yang masih dalam tahap pembangunan ambruk
karena salah pemasangan salah satu tiang landasan.

6.
Setiap tahun, hadiah Nobel Perdamaian
diberikan pada mereka yang berjasa dalam memperjuangkan perdamaian dan Hak
Asasi Manusia. Untuk tahun ini, Nobel diraih oleh tiga orang pejuang perdamaian,
dan ketiganya adalah wanita.Tiga
wanita itu adalah Presiden Liberia Ellen Johnson-Sirleaf, aktivis perdamaian
Liberia Leymah Gbowee, dan pejuang perdamaian Yaman Tawakkul Karman.

7.
Komisi Pemberantasan
Korupsi (KPK) memastikan segera menahan tersangka Wa Ode Nurhayati yang diduga
menerima hadiah terkait pengalokasian anggaran Dana Percepatan Pembangunan
Infrastruktur Daerah (DPPID) 2011.

8. Tingginya
konsumsi masyarakat Indonesia, khususnya di bidang kuliner, membuat 12
perusahaan franchise Amerika Serikat
(AS) menyerbu Indonesia. Nama-nama besar seperti restoran Johnny Rockets,
Denny’s, dan Cinnabon siap masuk ke Indonesia melalui Misi Perdagangan
Franchise Times US Commercial Service Trade Mission.

9.
Gunung Api
Gamalama di Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara (Malut), kemarin sore kembali
meletus. Sebagian warga yang tinggal di sekitar kaki gunung seperti Marikurubu
dan Moya panik serta berhamburan keluar rumah untuk mengantisipasi berbagai
kemungkinan dari letusan susulan. Kepala Subbidang Pengamatan dan Penyelidikan
Gunung Api Wilayah Timur Kristianto mengatakan, terjadi satu kali letusan abu
hitam kelabu dengan tebal setinggi 1.000 meter di atas puncak gunung dan
condong ke selatan.

10.
Konferensi
Perserikatan Bangsa- Bangsa untuk Perubahan Iklim (UNFCCC) kemarin menyetujui
peta jalan menuju pakta yang melibatkan semua emiter gas rumah kaca terbesar. Pakta
yang direncanakan disepakati pada 2015 itu akan dilaksanakan mulai 2020 dan
menjadi alat utama untuk perang melawan perubahan iklim. Kesepakatan ini
tercapai setelah 14 hari perundingan UNFCCC di Durban. Forum dunia itu juga
meluncurkan “Dana Iklim Hijau” untuk mengalirkan lebih dari USD100 miliar per
tahun ke negara-negara yang miskin dan rentan pada 2020.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?37621

Untuk melihat artikel Top 10 Berita lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :