1. Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) memutuskan H. Rhoma Irama tidak bersalah atas kasus pernyataan isu SARA (Suku, Agama, Ras dan Antargolongan). Pihak Panwaslu menganggap ceramah Rhoma yang dilakukan di Masjid Al Isra, Grogol, Jakarta Barat, tidak memenuhi unsur pelanggaran. keputusan tersebut didapat berdasarkan konsultasi dengan beberapa pihak, yaitu Kepolisian Daerah Metro Jaya, Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) dan Ketua forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB). Pihaknya pun sudah melakukan klarifikasi kepada pihak-pihak yang terlibat. Sebelumnya diberitakan, pada Minggu, (29/7), raja dangdut Rhoma Irama melontarkan pernyataan yang menjadi kontroversi saat memberikan ceramah shalat tarawih di Masjid Al Isra, Tanjung Duren, Jakarta Barat.
  2. Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur mengisyaratkan bahwa lebaran Idul Fitri 1433 Hijriah akan jatuh pada waktu yang bersamaan yakni 19 Agustus. Disampaikan Sekretaris PW Muhammadiyah Jatim H Najib Hamid, sesuai dengan hasil perhitungan ahli hisab PWM bahwa Idul Fitri jatuh pada hari Minggu, 19 Agustus. Hal tersebut dikarena jitmak akhir Ramadan 1433 Hijriah terjadi pada Jumat, 17 Agustus yang bertepatan dengan 29 Ramadan pukul 22.55 WIB. Saat itu, matahari terbenam jam 17.32 WIB dan posisi hilal minus 4 derajat.
  3. Konsumsi masyarakat Indonesia terhadap holtikultura khususnya buah dan sayuran masih dibawah standar yang ditetepkan Organisasi Pangan dan Pertanian Dunia (FAO), hal ini diungkapkan Kementerian Pertanian. Saat ini konsumsi buah dan sayur nasional kurang lebih 40 kg/kapita/tahun. Tingkat konsumsi tersebut masih dibawah standar kecukupan pangan terhadap buah dan sayur yang ditetapkan FAO yaitu 65,5 kg/kapita/tahun. Oleh karenaq itu, guna meningkatkan konsumsi serta apresiasi masyarakat terhadap produk holtikultura nusantara maka Kementerian Pertanian berencana menyelenggarakan Bulan Promosi Holtikultura Nusantara, pada September mendatang yang bertajuk ‘Horti’ Ceria 2012.
  4. Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Anwar Abubakar berencana ‘membredel’ sejumlah lembaga Negara. Diungkapkannya rencana tersebut sudah lama disampaikan ke presiden. Tapi sayangnya Anwar tidak mengatakan lembaga mana yang akan dibubarkan, hanya ia mengungkapkan bahwa langkah efisiensi di birokrasi sangat penting dalam mendorong profesionalisme birokrasi.
  5. Menjelang pemilihan presiden AS November mendatang serangan terhadap para calon mulai bermunculan. Sebagai salah satu calon, Presiden Obama juga menjadi sasaran empuk lawannya di kubu Mitt Romney dari partai Republik. Salah satu cara untuk menyerang Obama adalah melalui media film. Dalam waktu dekat sebuah film documenter berjudul ‘2016’ akan diluncurkan. Film tersebut berisikan keburukan yang akan terjadi jika Obama terpilih kembali menjadi presiden AS. Film dokumenter itu dibuat oleh tim pembuat film Schindler’s List dan Jurassic Park itu menampilkan adik tiri Obama, George Husain Obama yang tinggal di Kenya. Misinya adalah, menunjukan gambaran kontras mengenai Obama dan adik tirinya George. Obama tinggal di Gedung Putih sementara George tinggal di perkampungan kumuh di Nairobi, Kenya. Melalui gambaran itu masyarakat AS diharapkan mendapat gambaran bahwa Obama tidak becus mengurus Negara, karena mengurus keluarganya saja tidak mampu. Sebab, George seolah tidak diperhatian oleh Obama. Namun sayangnya George menolak menjelek-jelekan Obama.
  6. Dewan Kepausan untuk Dialog Antarumat Beragama (DKDAB) di Vatikan mengeluarkan surat ucapan Selamat Idul Fitri kepada umat Islam di seluruh dunia. Tradisi surat ucapan ini telah dilakukan gereja Katolok sejak 1967. Sekretaris Komisi Hubungan Antaragama dan Kepercayaan Konferensi Wali Gereja Indonesia (KWI) Romo Benny Susetyo di Jakarta, Senin (13/8), mengatakan, surat itu ditandatangani Presiden DKDAB Jean Louis Kardinal Tauran dan Sekretaris DKDAB Uskup Agung Pier Luigi Celata pada 2012. Surat bertemakan “Mendidik Kaum Muda Kristiani dan Muslim untuk Keadilan dan Perdamaian”. DKDAB menyatakan suka citanya atas kesempatan umat Islam untuk  memperdalam ketaatan kepada Allah melalui puasa dan berbagai amal bakti lainnya, yang juga menjadi nilai yang dijunjung tinggi umat Katolik.  Dengan landasan itu, katanya, pada 2012 DKDAB merasa tepat untuk memfokuskan refleksi bersama pada pendidikan kaum muda Kristiani dan Muslim untuk keadilan dan perdamaian, yang sejatinya tidak bisa dipisahkan dari kebenaran dan kebebasan.
  7. Diam-diam cucu kesayangan mantan Presiden Soeharto Ari Aryo Wibowo yang akrab disapa Ari Sigit pun mengincar kursi Presiden RI. Ari mengaku langkahnya itu sudah mendapat restu dari keluarga besar Cendana. Melalui partai politik yang dirintisnya Partai Karya Republik (Pakar) ari akan mengikuti pilpres pada 2014. Pakar diakuinya sudah lolos dan resmi di Kementerian Hukum dan Ham sejak 31 Mei 2012 lalu. Dan untuk bisa ikut dalam pemilu, Ari hanya tinggal menunggu verifikasi KPU Pusat.
  8. Sebanyak 88.230 personil Polri akan dikerahkan dalam Operasi Ketupat 2012. Operasi tersebut dilaksanakan sejak tanggal 11 – 26 Agustus 2012. Dalam ketupat kali ini ada 10 kepolisian daerah yang menjadi prioritas, diantaranya Polda Sumsel, Lampung, Banten, Metro Kaya, Jabar, Jateng, DIY, Jatim, Bali dan Sulsel. Dalam operasi ketupat Polri berupaya akan melakukan tindakan preventif untuk memberikan rasa aman, agar pelaksanaan hari Raya Idul Fitri aman, nyaman dan tertib. Pengamanan juga akan dilakukan di wilayah keramaian, tempat ibadah, pengaman arus mudik dan tempat wisata.
  9. Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (Sekjen PBB) Ban Ki-moon hari ini mengumumkan sebuah prakarsa untuk melindungi laut dari polusi dan aksi pemancingan ikan yang berlebihan serta melawan kenaikan permukaan laut yang mengancam ratusan juta manusia. Ban mengatakan prakarsa yang disebut “Oceans Compact” itu berisi pandangan strategis agar sistem PBB dapat berfungsi secara efektif dalam menghadapi “keadaan genting” lautan-lautan dunia. Sekjen menyorot “ancaman yang membahayakan” dari polusi, penangkapan ikan secara berlebihan serta pemanasan global.
  10. Gelombang pemudik yang hendak merayakan hari raya Idul Fitri bergerak menuju kampung halaman masing-masing. Diperkirakan dari 22 juta penduduk Indonesia melakukan perjalanan secara serentak tujuh hari sebelum dan setelah hari raya dengan berbagai alternatif transportasi.  Data resmi Kementerian Perhubungan menunjukan dari 22 juta pemudik, 16,5 juta diantaranya menggunakan transportasi umum. Sisanya memakai kendaraan pribadi seperti mobil dan sepeda motor.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?47899

Untuk melihat artikel Top 10 Berita lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :