logo top 10

  1. Lima dari tujuh bandar udara yang ditutup karena terkena dampak letusan Gunung Kelud telah dibuka kembali (16/2). Kendati sudah dibuka sebagian besar penerbangan masih belum sepenuhnya normal. Pembukaan lima bandara dikarenakan landasan pacu dan obyek vital lainnya telah dibersihkan dari abu vulkanik, dan belum seluruhnya berjalan. Seperti dua bandar udara yaitu Bandara Adisucipto-Yogyakarta, Bandara Adi Soemarmo-Solo masih ditutup. Pemerintah menutup tujuh bandara menyusul meletusnya Gunung Kelud di Jawa Timur (13/2), tujuh bandara yang ditutup adalah Bandara Juanda, Bandara Adisucipto, Bandara Adi Soemarmo, Bandara Ahmad Yani, Bandara Tunggul Wulung, Bandara Abdul Rahman Saleh dan Bandara Huesin Sastranegara.
  2. Semburan abu vulkanik Gunung Kelud mencapai ratusan kilometer berdampak juga pada sektor pertanian. Di Malang Jawa Timur misalnya, diperkirakan kerugian akibat paparan abu vulkanik mencapai 135 milyar. Lahan pertanian yang ditanami pagi, sayuran, buah dan lainya ludes tertutup tebalnya abu vulkanik. Pemerintah menjanjikan akan memberikan ganti rugi lahan pertanian warga yang terdampak, namun hal ini masih menunggu proses penanganan bencana selesai. Pemerintah daerah telah menganggarkan dana sebesar Rp 25 miliar untuk tanggap bencana.
  3. Menteri Luar Negeri Amerika Serikat John Kerry mengunjungi Kantor Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) di Jakarta (17/2). Kunjungan tersebut dalam rangka Sidang Komisi Bersama ke-4 Menteri Luar Negeri Indonesia Marty Natalegawa. Pengamanan untuk pertemuan diperketat, sekitar 251 personel disiapkan sesuai standar yang berlaku. Kunjungan Kerry ke Indonesia ini merupakan bagian dari lawatannya ke beberapa negara Asia, seperti Korea Selatan, China, dan Indonesia.
  4. Keamanan di kawasan Monumen Nasional (Monas) dirasa belum maksimal. Belakangan banyak terjadi tindak kriminal yang dilakukan preman kepada pengunjung. Guna mengantisipasi hal tersebut Kepala Unit Pelaksana Teknis Monas, Mimi Rahmiyati akan memberlakukan jam malam untuk para pengunjung Monas. Mimi menjelaskan, pada hari kerja yakni Senin- Kamis, pengunjung hanya diperbolehkan berada di kawasan Monas hingga pukul 22.00 WIB, sedangkan untuk akhir pekan (Jumat –Sabtu- Minggu) pintu akan ditutup pada pukul 22.30 WIB. Sebelumnya mencuat kabar ada beberapa tindak kejahatan, salah satu pengunjung mengalami pemerasan yang berujung pengeroyokan.
  5. Murahnya harga rokok dituding menjadi salah satu pemicu tingginya jumlah perokok di Indonesia. Oleh sebab itu, sejumlah kalangan mendesak agar pemerintah segera menaikkan pajak dan cukai rokok yang berimbas pada kenaikan harga rokok di Indonesia. Disampaikan Ketua Komnas Pengendalian Tempbakai (Komnas PT) Prijo Sidhipramono, rokok di Indonesia masih sangat murah, sehingga sulit bagi Indonesia menurunkan jumlah perokok. Tak hanya murah, Indonesia juga belum memiliki regulas terkait penjualan rokok. Karena itu siapa saja bebas menjual dan membeli rokok, tak terkecuali anak-anak. “Pemerintah harus membuat regulasi untuk menaikkan harga rokok, sehingga tidak bisa terjangkau” paparnya. Prijo menambahkan, pajak rokok harus dinaikkan hingga 300 persen sehingga mau tidak mau industri rokok harus menaikkan harga produksinya.
  6. Pemerintah menjamin akan memberikan ganti rugi kepada korban erupsi Gunung Kelud di Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Hal ini disampaikan Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri saat mengunjungi lokasi pengungsian di Kecamatan Kepung, Kediri (16/2). “Bantuan sudah kami turunkan sejak awal ada pengungsian, untuk bahan bangunan sekitar Rp 2 miliar, dan dua hari lalu hampir mendekati Rp 4 miliar” katanya. Salim menambahkan anggaran itu akan diberikan untuk tiga daerah yang terdampak langsung erupsi Gunung Kelud, yaitu Kabupaten Kediri dengan anggaran sekitar Rp 1,7 miliar, Kabupaten Blitar diatas Rp 1 miliar, dan Malang sekitar Rp 740 juta. Kemensos mengatakan, koordinasi dengan pemerintah daerah setempat serta seluruh jajaran dan relawan cukup bagus, sehingga dapat langsung mengevakuasi warga pascakenaikan status. Berdasarkan arahan presiden, pemerintah akan memberikan bantuan kepada warga yang terdampak erupsi Gunung Kelud.
  7. Saat berkunjung ke Masjid Istiqlal, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, John Kerry mengaku kagum dengan masjid terbesar di Indonesia itu. Didampingi oleh Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Robert O Blake, Menlu AS berkeliling kompleks Masjid Istiqlal dipandu oleh Imam Besar Masjid Istiqlal, Ali Mustafa Ya’kub. Kerry juga menyempatkan diri menyapa dan berbincang dengan para ibu-ibu pengajian yang tengah duduk mengaji. Kerry melewatkan banyak waktunya saat berada di depan mimbar utama Masjid Istiqlal dan menanyakan beberapa hal kepada Ya’kub, termasuk interior utama dalam kubah yang diberi ornamen khas Timur Tengah bernuansa hijau. Kerry mengaku senang bisa berkunjung dan mengelilingi Istiqlal.
  8. Menlu AS, John Kerry mengingatkan bahwa ancaman perubahan iklim tidak bisa lagi dipandang remeh. AS terus mendorong semua negara, termasuk Indonesia untuk mengantisipasi ancaman itu. “Negara kami tidak bertindak sendiri, harus ada kerjasama menyeluruh dari semua negara” kata Kerry saat berpidato selama 30 menit di hadapan para tokoh masyarakat, mahasiswa, pejabat dan kelangan media (16/2). Pidato Kerry berlangsung di Pusat Kebudayaan Amerika Seritat (@america), Pasific Place, Jakarta. Pidato Kerry juga bisa disaksikan seluruh masyarakat melalui jaringan internet. Dalam pidatonya itu, Kerry sempat melontarkan ungkapan dalam bahasa Indonesia “Luka di kaki, sakit seluruh badan” kata Kerry sambil disambut tawa meriah dari lebih 100 hadirin. Ungkapan itu, dilontarkannya untuk membuktikan bahwa kerja sama mengantisipasi perubahan iklim bukan hanya tugas satu atau dua negara, tetapi juga harus ada kerja sama seluruh negara.
  9. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyebutkan, bencana alam yang menimpa Indonesia seperti erupsi Gunung Sinabung, banjir Manado, banjir Jakarta hingga banjir Pantura merugikan puluhan triliun rupiah. Kepala Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho merinci sejumlah kerugian akibat bencana tersebut. “Perkiraan awal kerugian dan kerusakan akibat bencana banjir bandang Sulawesi Utara Rp 1,87 triliun, erupsi Gunung Sinabung Rp 1 triliun” Jelas Sutopo dalam keterangan persnya (17/2)/ Kegiatan terbesar dialami dari peristiwa banjir di jalur Pantura dan Jakarta. Ibukota sempat lumpuh akibat banjir yang hampir menggenangi seluruh wilayah. “Banjir Pantura Rp 6 triliun, banjir Jakarta Rp 5 triliun. Belum lagi bencana lainnya selama 2014 ini” jelasnya. Sutopo menjelaskan, data sementara bencana per 1 Januari hingga 16 Februari 2014 tercatat 282 kejadian. “Dampak 197 orang tewas, 64 luka-luka, 1,6 juta jiwa mengungsi dan menderita, puluhan rumah rusak dan lainnya” pungkasnya.
  10. Hujan abu dari letusan Gunung Kelud berdampak pada upacara peringatan HUT Kota Solo ke 269 tahun yang jatuh di hari Senin 17 Februari. Hari jadi kota Solo rencananya akan dirayakan secara meriah dengan pesta budaya, namun kemeriahan itu kini diganti dengan acara kerja bakti membersihkan abu vulkanik. Ribuan pegawai negeri sipi (PNS) di lingkungan Pemerintah Solo dikerahkan untuk membersihkan abu yang menutupi berbagai sudut kota. Sebelumnya rencana perayaan akan diperingati dengan prosesi upacara yang diikuti para pegawai di lingkungan Pemkot Solo di halaman Pendhapi Balai Kota Solo. Setelah upacara, prosesi akan dilanjutkan dengan Festival Jenang. Namun sayang semua rencana batal karena dampak hujan abu yang turun sejak 14 Februari.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?61694

Untuk melihat artikel Top 10 Berita lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :