logo top 10

  1. Jemaat Kristen Indonesia (GKI) Taman Yasmin Kota Bogor dan Huria Kristen Batak Protestan Filadelfia Bekasi kembali menggelar ibadat di depan Istana Negara pada Minggu (1/9). Usai ibadat, mereka kemudian berorasi dan meminta Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono untuk membereskan permasalahan pendirian gereja mereka. Orasi utama yang mereka utarakan yaitu meminta presiden agar lebih adil menangani masalah. Sebagai contoh mereka ingin Presiden SBY bisa bersikap seperti Gubernur DKI Jakarta dalam menegakkan konstusi, dimana Jokowi mampu mengatasi masalah dengan mengesampingkan sentiment-sentimen intoleran. Para jemaat mengancam akan terus melakukan ibadat di depan Istana setiap dua pekan hingga kasus penyegelan gereja selesai.
  2. Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar apel Kepala Satuan Wilayah (Kasatwil) seluruh Indonesia di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian, Senin (2/9). Apel tertutup itu berisi agenda pengamanan menghadapi Pemilu yang akan berlangsung pada April 2014 mendatang. Selain itu apel juga terkait dengan peningkatan kualitas pengamanan, kondisi kemanan dan ketertiban di seluruh Indonesia.
  3. Gabungan Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (Gakoptindo) berencana menggelar mogok produksi pada tanggal 9 hingga 11 september mendatang. Hal tersebut dilakukan akibat terus melonjaknya harga kedelai yang saat ini mencapai Rp.11.600 per kilogram. sejak Agustus lalu tidak sedikit para perajin tempe dan tahu di Indonesia yang sudah tak berproduksi atau mengurangi produksinya. Bahkan, para perajin makanan rakyat itu terpaksa merumahkan sebagian karyawan mereka. Gakoptindo meminta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono segera menurunkan dan menstabilkan harga kedelai. Terlebih, mereka meminta pemerintah segera merealisasikan program swasembada kedelai.
  4. Ada pemandangan lain di acara bebas kendaran bermotor (car free day)Minggu (1/9) kemarin di Jl Sudirman dan MH.Thamrin. Pasalnya ada acara parade yang menampilkan marching band kepolisian dari seluruh dunia. Karnaval bertajuk ‘World Police Concert Indonesia 2013’ itu menampilkan enam peserta yaitu Kepolisian Jepang, Vietnam, New York Police Departement (NYPD(, dan Akademi Kepolisian Indonesia. Setiap peserta karnaval unjuk kebolehan memainkan terompet, drum dan beberapa alat musik lainnya lengkap dengan seragam andalan mereka. Yang paling menyedot perhatian masyarakat yang menyaksikan adalah penampilan marching badn NYPD, penonton kagum karena bisa secara langsung menyaksikan penampilan korps polisi yang kerap muncul di film-film Hollywood.
  5. Prihatin dengan maraknya aksi kriminal yang disebabkan oleh minuman keras (miras), Gerakan Nasional Anti Miras (Genam) melakukan aksi simpatik sekaligus mendesak pemerintah dan DPR untuk secepatnya mengesahkan UU Miras. Gerakan anti miras diikuti oleh sekitar 550 peserta dari berbagai lapisan masyarakat. Mereka juga mengajak masyarakat untuk menghentikan penjualan miras kepada remaja dibawah usia 21 tahun. tak hanya kepada DPR, mereka juga meminta kepada setiap kabupaten/kota untuk memiliki Perda Miras, guna melindungi warganya dari berbagai dampak sosial yang diakibatkan minuman keras.
  6. Pembukaan Indonesia menjadi tuan rumah Miss World 2013 secara resmi akan dibuka pada 8 September. Hal ini merupakan prestasi besar mengingat usulan dari setiap negara tidak semuanya langsung disetujui oleh Miss World Organization karena harus melewati proses seleksi yang sangat ketat. Ada yang unik dari gelaran pemilihan ratu sejagad ini, di Indonesia khususnya, akan ada sesi yang dihilangkan, yaitu sesi bikini dan akan digantikan dengan sesi kain sarong batik, untuk menghormati adat ketimuran di Indonesia. Ajang ini juga akan dimanfaatkan Indonesia sebagai promosi pariwisata untuk mendongkrak dan memperkenalkan seni tradisi dan budaya di Indonesia.
  7. Masyarakat diminta mewaspadai dampak perubahan iklim terhadap lonjakan epidemi sejumlah penyakit. Untuk itu, ke depan, peran dunia kesehatan dalam penanggulangan dampak perubahan iklim harus dioptimalkan. Menteri Kesehatan, Nafsiah Mboi, mengatakan perubahan iklim perlu mendapat perhatian serius dari berbagai pihak. Menurut Nafsiah, perubahan iklim tidak hanya berdampak pada terjadinya kekeringan, banjir, dan pencairan es di kutub seperti yang selama ini dikenal masyarakat. Lebih dari itu, dampak perubahan iklim dapat menyebabkan lonjakan epidemi sejumlah penyakit.
  8. Ledakan rumah menggegerkan warga perumahan Palem Permata, Kalideres, Jakarta Barat (1/9) malam. Ledakan yang diduga tabung gas itu mengakibatkan 3 rumah rusak. Menurut saksi mata, ledakan cukup kuat sehingga merusak semua bagian rumah termasuk jendela, pintu, atap dan kanopi. Belum dipastikan berapa kerugian akibat ledakan tersebut. Ledakan di perumahan Kalideres terasa hingga 200 meter, saat ini kasus tengah didalami pihak kepolisian. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini.
  9. Sejumlah pelajar SMP dan SMA Lembaga Pendidikan Gratis dan Sosial PKBM menggelar aksi unjuk rasa di Bundaran HI (2/9). Mereka menuntut Menteri Pendidikan untuk melakukan ujian ulang terhadap siswa pelajar SMP dan SMA yang dicoret saat Ujian Nasional 2013 kemarin.
  10. Usulan penggantian nama jalan menimbulkan pro kontra, terlebih nama mantan Presiden Soeharto diajukan untuk menggantikan nama jalan di Jakarta. Panitia 17 mengusulkan penggunaan nama Soekarno dan Muhammad Hatta di sekitar Monas, Jakarta Pusat. Nama Soeharto juga diusulkan menggantikan nama Jalan Merdeka Barat, sedangkan Ali Sadikin mantan Gubernur DKI Jakarta diusulkan akan mengganti nama jalan Merdeka Timur, namun penggunaan nama kedua tokoh itu masih menjadi polemik. Perubahan nama jalan memerlukan persetujuan Presiden RI dan akan diresmikan jika presiden telah memutuskan. Saat ini usulan masih terus dikaji dan dipertimbangkan.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?58313

Untuk melihat artikel Top 10 Berita lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :