Keraguan bahwa tersangka teroris yang tewas di Temanggung
itu Noordin M top mulai mengemuka. Salah satu yang mengaku ragu-ragu adalah Mantan Kepala
BIN (Badan Intelejen Negara), Jenderal (Purn) AM Hendro Priyono.

Kepada MetroTV dalam sebuah acara dialog Sabtu (8/08) malam,
Hendropriyono mengatakan ragu kalau jenazah itu adalah Noordin M Top.

Keraguannya
itu diindikasikan dengan situasi pengepungan di Temanggung. Menurut Hendropriyono,
sebagai gembong teroris, Noordin hampir tidak mungkin sendirian. Menurut Hendropriyono orang sekelas Noordin M Top tidak
mungkin sendirian atau tanpa pengawalan. 

Dari segi kinerja polisi dalam mengungkap kasus ini, Hendropriyano
mengaku salut. “Polri dalam kerja intelijen-nya, deteksinya, mulai dari
TKP, pengusutan investigasi sampai dengan intelijen, itu kerja samanya bagus
sekali,…sehingga spekulasi kita adalah sasaran Noordin Top itu ada di satu
antara tiga tempat, terutama di Temanggung,” katanya.

Hendropriyono memberikan apresiasi tinggi atas kinerja densus 88 sampai menyelidiki sejauh ini. Namun dalam hal penyergapan, Hendroriyono menyatakan kenapa penyergapan berlangsung sampai selama itu . Padahal polisi bisa menggunakan bom asap atau gas airmata.

Hendropriyono
menambahkan, biasanya dalam kasus seperti ini pengembang kasus menjadi hal yang
penting, jadi diusahakan target operasi dilumpuhkan dalam keadaan hidup untuk
dilakukan pengembangan. “Kalau mati, agak sulit mengungkap rantainya. “ kata Hendropriyono.

Menurut Hendropriyono orang sekelas Noordin Top tidak
mungkin untuk jalan atau tinggal sendirian, tidak ada pengawalan. “Kalau
dia sendirian, sukar untuk dipercaya. Kemudian yang kedua, langkah-langkah dari
kepolisian sendiri,” jelas Hendro.  

Hendropriyono sempat bersoloroh sebagai seorang pengamat
intelijen, dia bertaruh bahwa orang tersebut bukanlah Noordin M Top.  “Sebagai pengamat, Saya bertaruh itu bukan
Noordin,” kata Hendropriyono.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?33555

Untuk melihat Berita Indonesia / Utama lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :