Anjas, begitulah pria bernama lengkap Anjasmara Prasetya ini akrab disapa. Aktor kelahiran Blitar ini kini dikenal sebagai salah satu instruktur yoga yang handal di Tanah Air.

Ketika ditemui tim Kabari News di Jakarta, Anjas mengaku mulai terpikat pada yoga sejak tahun 2004. Ketertarikannya bermula dari beberapa keluhan pribadi dan ketidaknyamanan yang ia rasakan saat melakukan meditasi. Misalnya, lutut dan bagian bawah punggung yang sakit, serta konsentrasi yang tidak maksimal. Dalam upayanya mencari solusi untuk permasalahan yang dihadapinya, ia menemukan yoga sebagai jawaban dan olahraga yang paling cocok baginya.

Sejak itulah ia mengikuti beberapa aliran yoga, yakni Hatha, Vinyasa dan Meditasi. “Hatha adalah basic dari seluruh jenis yoga yang ada. Sementara, Vinyasa adalah dari satu pose ke pose lainnya ada transisinya sehingga kita selalu bergerak. Meditasi buat saya adalah untuk memberikan pembelajaran kepada diri untuk selalu sadar atas segala sesuatu yang saya jalani dalam kehidupan saya,” ujarnya saat menjelaskan prinsip dari masing-masing yoga yang dianutnya. Saat disinggung mengenai faedah yoga yang telah ia rasakan, Anjas mengungkapkan bahwa ia lebih bisa me-manage stress dengan baik dan semakin sadar akan segala sesuatu yang terjadi dalam kehidupannya. Menurutnya, kunci dalam menjaga keseimbangan ketika melakukan gerakan-gerakan yoga salah satunya terletak pada nafas. “Sadar atas segala sesuatu yang kita lakukan dalam saat kita beryoga. Dan satu lagi, keep practicing (terus berlatih),” tambahnya.

Tak sedikit kaum hawa yang beryoga karena ingin menurunkan berat badan. Selain meningkatkan intensitas yoga, pria 42 tahun ini menyarankan diet yang benar dan harus banyak melakukan cardio. Oleh karena, yoga baginya lebih bertujuan untuk memberi ruang bagi dirinya sehingga energi yang ada dalam tubuh dapat mengalir dengan lancar dan dapat mendapatkan manfaat yang maksimal.

Dengan dorongan sang istri dan seorang karib, suami aktris Dian Nitami ini mengikuti teacher training yoga pada awal 2013. Pada akhir tahun itu juga, ia diminta untuk mengajar dalam sebuah yoga festival. Menurutnya, untuk mencapai tahapan tersebut, seseorang sebaiknya sudah berlatih yoga selama minimal 6 bulan secara rutin. “Setelah itu, kita mengambil sertifikat, minimum kalau untuk lokal 100 jam saja sudah cukup, akan tetapi akan lebih baik bila kita mengambil lisensi yang 200 jam (standar Yoga Alliance),” ungkapnya. Sejauh ini, ia menilai respon masyarakat Indonesia baik terhadap yoga. Ia juga melihat semakin banyak aliran yoga yang kini masuk ke bumi Nusantara.

Pada awal tahun ini, Anjasmara sempat pergi ke India. Di sana, ia banyak berdiskusi dengan para Swami (orang-orang yang disucikan). Bersama seorang sahabatnya, ia juga berkunjung ke beberapa tempat untuk mencari beasiswa bagi warga Indonesia yang tertarik untuk belajar yoga ke India. Selain menjadi seorang instruktur yoga, ia sedang merintis sebuah sekolah yoga. Saat disinggung mengenai rencananya ke depan, Anjas mengaku ingin terus belajar. “Dalam waktu dekat, sepertinya saya akan kembali ke berakting lagi,” ungkapnya di penghujung wawancara dengan Kabari News.

Kilas Balik

Anjasmara mengawali kariernya sebagai model sebelum terjun ke dunia sinetron. Namanya semakin dikenal saat ketika ia bermain di sinetron Romi dan Juli. Meski awalnya ingin berkonsentrasi di dunia model, pria bertinggi badan 175 cm ini akhirnya memutuskan untuk fokus di dunia akting. Perannya sebagai pria dengan keterbelakangan mental dalam sinetron Si Cecep, mengantarkan dirinya meraih SCTV Award, kategori aktor terpopuler.

Sepanjang karirnya di dunia hiburan, ia juga beberapa kali memenangkan Panasonic Gobel Awards, penghargaan tertinggi di dunia pertelevisian Indonesia.
Pada tahun 1999, Anjasmara mengakhiri masa lajangnya dan menikah dengan aktris Dian Nitami. Keduanya dikaruniai 2 orang anak yaitu Sassi Kirana Asmara dan Arka Setyaandipa Asmara. Mereka juga memiliki dua orang anak angkat yakni Amanda Annette Syariff dan Luther Putra Syariff. *

TIPS SEHAT ALA ANJASMARA

  • Istirahat yang cukup
  • Makan 4 sehat, 5 sempurna secara teratur
  • Olahraga secara teratur
  • Memanage stres dengan baik
  • Nikmati hidup
  • Berterimakasih kepada diri sendiri atas segala sesuatu yang telah dilakukan dalam hidup