KabariNews – Jangan dikira memasak itu hanya pekerjaan wanita. Banyaknya koki pria menjadi salah satu bukti bahwa pekerjaan masak-memasak bukanlah ‘hak prerogatif’nya wanita.Bahkan saat ini pria yang pintar masak relatif lebih banyak disukai wanita ketimbang yang tidak bisa memasak. Ingat, kegiatan masak-memasak tidak ada hubungannya sama sekali dengan kejantanan atau maskulinitas seorang pria.Seorang pria maskulin pun terlihat tambah maskulin kalau ternyata bisa memasak.Lagi pula tak ada yang menyebut pria pandai memasak sebagai pria banci bukan?

Nah, sekarang ini para pria diwajibkan bisa memasak di rumah, meski itu bukanlah tanggung jawab utama. Kenapa? Karena ada suatu waktu dimana sang istri yang bertanggung jawab memasak tak dapat menjalankan tugasnya. Misalkan habis melahirkan, sakit, atau sedang bepergian lama. Bahkan saat istri sedang manja, ia kerap minta dimasakin oleh suami. Nah kalau kalau ini terjadi pada Anda sementara Anda tidak memasak repot juga kan?Bisa saja sih, ada membeli makanan matang, tapi tentu lebih puas rasanya jika bikin sendiri.

Maka dari itu tidak ada salahnya Anda mulai belajar memasak. Nah berikut ini kami punya resep masakan sederhana yang bisa dibuat para suami.

Mie Goreng Instan Spesial

Bahan :

  • 1 Bungkus Mie Instan (rebus atau goreng)
  • 1 Butir telur
  • 3 Siung bawang merah
  • 1 Siung bawang putih
  • 2 Siung cabai merah

Cara memasak

Rebus mie instant lalu tiriskan. Tumis bawang merah, cabai dan bawang putih hingga harum. Masukan telur lalu aduk-aduk. Masukan bumbu-bumbu yang terdapat di dalam bungkus mie instan lalu masukan mie yang sudah ditiriskan, goreng hingga matang. Mie Goreng Instan Spesial siap disantap.

Sarden Spesial

Bahan dan bumbu:

  • Sarden 1 kaleng
  • Cabai merah 5 biji, diiris
  • Bawang bombai 1 buah, dicincang
  • Jahe 1 cm, diiris
  • Bawang merah 5 siung, diiris
  • Bawang putih 3 siung, diiris
  • Tomat 1 buah dipotong-potong
  • Daun salam 2 lembar
  • Serai 1 buah, dimemarkan
  • Kecap manis 4 sdm
  • Jeruk nipis 1/2potong

Cara memasak :

Panaskan minyak goreng, tumis semua bumbu-bumbu hingga layu dan harum, masukkan tomat cabai, serai, daum salam, kecap, dan garam serta sarden, biarkan mengental dan meresap selama 15 menit. Sarden siap disantap.

Omelet Tomat

Bahan:

  • 2 bh tomat dicingcang halus.
  • 3 bh telur di kocok lepas.
  • 3 bh Bawang merah diiris halus.
  • 2 siung Bawang putih diiris halus.
  • gula, garam

Cara memasak:

Tumis bawang merah dan bawang putih sampai wangi masukkan tomat aduk-aduk tambahkan garam dan gula pasir, aduk rata sampai tomat matang masukkan telur kocok keatasnya diamkan lalu aduk. Paling baik disajikan pagi hari karena penuh vitamin dan mudah.

Nasi Goreng Spesial

Bahan:

  • Nasi putih 2 piring
  • Telur ayam 2 buah
  • Bawang putih 3 buah haluskan.
  • Daun bawang 1 batang iris halus
  • Cabe merah besar 1 buah diiris
  • 2 sdt saus tiram, 1 sdt kecap asin,merica.
  • 1 sdt inyak wijen

Cara memasak:

Tumis bawang putih sampai kekuningan lalu sisihkan dipinggir wajan, masukan telur kocok, diamkan sebentar sampai agak kaku lalu aduk-aduk. Masukan nasi putih aduk sampai rata dan tambahkan cabe merah dan masukkan semua bumbu aduk rata taburi daun bawang dan beri minyak wijen. Angkat dan sajikan nasi goreng dengan taburan bawang goring dan kerupuk emping.

Lezaat..