Kasus pembunuhan yang sempat menjadi misterius ini akhirnya mulai terungkap. Tiffany Toribio, (23), ditangkap polisi Albuquerque, New Mexico, karena diduga membunuh anaknya sendiri.

Menurut laporan CNN.com polisi menangkap Tiffany pada Kamis dinihari sekitar pukul 04.00 di rumahnya di  Albuquerque, New Mexico.

Penangkapan ini hanya beberapa jam sebelum polisi bermaksud menanyai dirinya tentang keberadaan Ty, anaknya yang berusia 3 tahun yang dikabarkan hilang.

Sebelumnya pada Senin, kepolisian Albuquerque telah merilis komposit wajah bocah malang yang tubuhnya ditemukan digundukan pasir di sebuah taman bermain itu.

Beberapa saat setelah foto komposit itu disebarkan ke berbagai media, dilaporkan, beberapa saudara dari keluarga keluarga Ty menghubungi polisi untuk menyelidiki Tiffany.

Kepala polisi Ray Schultz berkata ia bahwa Tiffany mengakui membunuh anaknya.

“”Dia membekap anaknya dengan tangannya sehingga anaknya kehabisan nafas. Setelah anaknya tak berdaya,  dia lalu panik atas yang telah dilakukannya. Kemudian  dia melakukan CPR, tapi sudah terlambat” kata Schultz. 

“Apa yang terjadi sungguh menyedihkan, ketika
ditanyakan alasan mengapa ia membunuh Ty, Tiffany mengatakan
bahwa dia tidak ingin Ty  tumbuh dengan tidak ada seorangpun yang
peduli tentang dia. ” kata Schultz lagi.

 Ditahanan Schultz juga mengatakan Tiffany berusaha bunuh diri sejak dia ditahan. “Kini dia sedang mendekam di ruang isolasi untuk menenangkan dirinya dibawah pengawasan ketat kami.” ujar Schultz.

Sampai sejauh ini kasus ini masih terus dikembangkan, termasuk menyelidiki motif dan mengungkap bagaimana kronologi Tiffany mengubur jasad anaknya itu didalam pasir.

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?33129

Untuk melihat Berita Amerika / Amerika / National lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

Gihan Law Office