Lembayung, film perdana dari sutradara Baim Wong persembahan Prime Eagle Studios dan Tiger Wong Entertainment telah secara resmi merilis trailernya.
Trailer tersebut menghadirkan teror nyata dari sosok menyeramkan yang sebelumnya telah diperlihatkan dalam official poster Lembayung. Sedianya, film horror ini akan rilis di bioskop Tanah Air mulai 19 September 2024.
Dalam official trailer film horor Lembayung, sosok tersebut lebih diperlihatkan keberadaan dan wujudnya. Sosok dengan air liur yang menetes, rambut terurai, dan lidah panjang, membawa kengerian yang nyata. Arum (diperankan Yasamin Jasem), mendapatkan teror bertubi-tubi hingga kondisinya mengkhawatirkan.
Bukan hanya teror dari sosok menyeramkan tersebut, trailer juga memperlihatkan adegan berdarah-darah yang mengerikan. Kengerian di official trailer semakin terasa dengan kehadiran suara asli Pica, perawat magang yang mengalami teror di rumah sakit yang kisahnya diadaptasi ke dalam film ini.
Lembayung dibintangi Yasamin Jasem, Taskya Namya, Arya Saloka, Oka Antara, Anna Jobling, Erick Estrada, Asri Welas, Daffa Wardhana, Ence Bagus, Wulan Guritno, Tyo Pakusadewo, Sari Nila, Mario Maulana, dan Dayu Wijanto.
Menggandeng nama-nama besar di industri perfilman Indonesia, memang ditujukan sutradara Baim Wong agar Lembayung memiliki standar kualitas yang tinggi. Hal itu terbukti dari official trailer yang akan menjanjikan teror nyata bagi penikmat film horor Indonesia.
Misi Horor yang Berbeda mempunyai arti khusus untuk film Lembayung dimana penonton mungkin jenuh dengan tema film-film horror yang tahun ini beredar luas. Tim Lembayung menjanjikan akan hadir dengan tema horor yang lebih fresh, dari sisi cerita hingga kemasannya.
Di dalamnya banyak sisi-sisi humanis yang sebelumnya belum pernah diangkat. Selain banyak manfaat batin atau emosi positif yang akan didapatkan, keseruan menonton Lembayung sebagai horror yang berbeda, akan menjadi momentum menonton di bioskop yang sangat ditunggu dan dirindukan pencinta film horor di Indonesia bahkan regional.
Film horor Lembayung diadaptasi dari utas (thread) horor viral “Jin Poli Gigi” yang ditulis oleh Pica melalui akun @saturnrushx di media sosial Twitter. Thread tersebut menceritakan pengalaman mengerikan Pica bersama dengan temannya, Arum, saat menjalani kegiatan PKL (magang) di unit poli gigi sebuah klinik di pinggiran Yogyakarta.
Akan tetapi, thread tersebut tidak ia selesaikan lantaran Pica berhenti menulis karena trauma akan pengalaman mengerikannya. Skenario film horor “Lembayung” ditulis oleh Baim Wong bersama Gemati Rahayu.
Sumber foto: Prime Eagle Studios
Baca Juga:
- Rimigy Rihasalay: Semangat Kartini Hidup dalam Setiap Rancangan dan Langkah Perempuan Indonesia
- Perempuan dalam Industri Konstruksi sebagai Wujudkan Semangat Kartini Modern
- Lady Vien: Semangat Kartini Hidup dalam Perempuan Masa Kini yang Mandiri, Tangguh, dan Menginspirasi
- Mengenal Kampung Joglo Tanjung Lesung, Oase Budaya Jawa di Tanah Banten
- Hadirkan Kembali Acara “Dazzle Your Day with Prilly Latuconsina” di Botani Square Bogor, The Palace Jeweler Adakan Fan Meeting, Games, hingga Challenge Seru