Ingin memiliki rambut sehat tidak perlu mahal, perawatan
dirumah saat senggang pun bisa dijadikan momen yang mengasyikan untuk mengubah
rambut yang biasa jadi luar biasa dengan bahan alami.

Ini cara irit untuk perawatan, jadi Anda tidak perlu
mengeluarkan uang lebih hanya untuk perawatan di salon. Pada dasarnya produk
yang biasa dipakai di salon sama saja seperti yang akan Anda buat berikut ini,
hanya saja di salon lebih lengkap fasilitasnya dengan tenaga ahli yang
membantu.

Dengan bahan seadanya, Anda bisa dapatkan rambut sehat dalam
sekejap. Berikut ini bahan dan penggunaannya :

Susu dan madu

Campuran bahan alami ini pasti pernah Anda temui disalon, dan
biasanya digunakan untuk mengatasi rambut rontok. Manfaat campuran madu dan susu dipercaya dapat
menguatkan akar dan menambah kilau rambut. Cara menggunakannya mudah, Anda
hanya tinggal mencampur kedua bahan tersebut dalam satu wadah, lalu aplikasikan
pada rambut, mulai dari akar sampai ujung rambut. Setelah merata, diamkan
selama 15 menit, bilas dan cuci dengan shampo hingga bersih. Lihat hasilnya
setelah kering, rambut akan terasa ringan, sehat dan terawat.

Santan kelapa

Ternyata santan kelapa tidak hanya enak untuk masakan. Sari yang
didapat dari perasan kelapa ini terbukti juga dapat menyehatkan rambut,
terlebih untuk rambut kering dan pecah-pecah. Cara membuat masker santan kelapa
ini cukup mudah, tidak perlu dengan memarut dan memerasnya seperti membuat
santan pada umumnya.

Anda hanya perlu menyiapkan satu buah kelapa, belah menjadi
dua bagian. Masing-masing bagian isi dengan air hangat. Dan saat daging mulai melunak, ambil dan
oleskan ke rambut. Jika sudah merata, kemudian bungkus rambut dengan handuk
hangat lalu biarkan selama 30 menit. Cuci rambut dengan air bersih, bilas
dengan shampo dan biarkan mengering dengan sendirinya. Dapatkan rambut lebih
lembut dan sehat.

Pisang dan minyak almond

Jika dipikir-pikir kedua bahan ini memang tidak nyambung,
namun yang perlu Anda ketahui kandungan yang terkandung dalam kedua bahan
tersebut dapat menjadikan rambut lebih mudah diatur dan kuat. Caranya, lumatkan
satu buah pisang ukuran besar, lalu tambahkan tiga tetes minyak almond, aduk
rata. Aplikasikan cream pisang ke rambut sampai merata, lalu pijat memutar agar
cream terserap dengan sempurna. Sesekali pijit seperti ceambath, dan diamkan
selama 20 menit. Bilas rambut dengan air bersih dan shampo. Biarkan rambut mengering
dengan sendirinya.

Stroberi

Biasanya buah ini digunakan untuk jus kesehatan, namun kali
ini beda. Selain dapat digunakan untuk masker wajah, stroberi pun dapat
digunakan untuk masker rambut yang bermanfaat untuk menambah kilau rambut
sehingga terlihat sehat. Caranya, campurkan 2-5 buah stroberi dengan satu butir
kuning telur, dua sendok makan minyak zaitun, aduk sampai rata. Aplikasikan pada
rambut sampai seluruh bagian merata dan biarkan selama 20 menit. Bilas dengan
air dingin dan shampo, lalu keringkan dan lihat hasilnya.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?35059

Untuk

melihat artikel Mode & Gaya lainnya, Klik

di sini

Klik

di sini
untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar
di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported

by :