San Francisco: (415) 213-7323, Los Angeles (La Habra): (562) 383-2100

Korban Tewas Merapi Mencapai 89 Orang

Jakarta, KabariNews.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat bahwa korban tewas akibat letusan Gunung Merapi hingga hari Jumat (5/11) pukul 06.00 WIB mencapai 89 orang.Data tersebut diperoleh dari pusat Krisis Centre Merapi Rumah Sakit Dr Sardjito, Yogyakarta, yang mencatat korban tewas berjumlah 39 orang, dan berdasarkan informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Jawa Tengah yang mencatat jumlah korban tewas sebanyak 50 orang.Sementara itu, korban luka bakar akibat awan pa...

Read more

Presiden SBY: Utamakan Keselamatan Warga

Jakarta, KabariNews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kembali mengingatkan warga di sekitar lereng Gunung Merapi, agar tidak kembali ke rumah mereka dan tetap mengikuti petunjuk pemerintah setempat.Hal ini terkait dengan aktivitas Gunung Merapi yang saat ini terus menunjukkan peningkatannya.Melalui Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono, Presiden menghimbau agar seluruh aparat keamanan dan pemerintah provinsi terus melakukan evakuasi warga bila Merapi terus me...

Read more

Yogyakarta ‘Lumpuh’ Akibat Abu Vulkanik

Hujan abu vulkanik Gunung Merapi, Jumat (5/11), menyelimuti Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta sehingga membuat jarak pandang terbatas, menyusul letusan gunung teraktif di Indonesia itu Kamis (4/11) malam kemarin. Jalan yang diselimuti abu berwarna cokelat kotor berketebalan dua centimeter tersebut saat dilewati kendaraan bermotor berterbangan, mengganggu penglihatan, dan membuat jarak pandang terbatas sehingga pengendara harus berjalan pelan-pelan. Hujan abu vulkanik itu membu...

Read more

Radius Bahaya Merapi Jadi 20 Km

Letusan Merapi yang terjadi Kamis (4/11) malam lebih besar dari letusan sebelumnya. Pada pukul 23.00 WIB Merapi mengeluarkan gemuruh sangat keras disertai getaran hebat. Hujan abu, pasir disertai kerikil terasa disejumlah dipengungsian. Untuk mengantisipasi Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menaikkan batas aman dari letusan Gunung Merapi menjadi lebih dari 20 kilometer. Hal tersebut disampaikan Kepala PVMBG Surono, Jumat (5/11/2010) dini hari. "Untuk mencegah hal-...

Read more

Pengungsi Merapi 62.500 Jiwa

Jumlah pengungsi terus bertambah, peningkatan ini terjadi karena kawasan rawan bencana letusan Merapi diperluas menjadi 15 kilometer. Gubernur Jawa Tengah, Bibit Waluyo menyebutkan dari tiga kabupaten di wilayahnya jumlah pengungsi saat ini sebanyak 62.500 jiwa. “Data pada Rabu (3/11) malam tercatat sudah sampai 51 ribu. Tetapi pagi ini meningkat menjadi 62.500 jiwa, menyusul aktivitas Merapi yang terus meningkat,” kata Bibit, di Semarang. Ia menyebutkan, pada bencana Merapi k...

Read more

Cupcake “Pray for Indonesia’ Ala Wulan Guritno

Berbagai cara dilakukan para artis Indonesia untuk membantu korban bencana tsunami Mentawai, letusan Gunung Merapi dan juga banjir bandang di Wasior, Papua. Musisi Melly Goeslow berjualan t-shirt untuk mengumpulkan dana, Charly ST12 bersama manajemennya sibuk ngamen di kota Bandung, belum lagi ada banyak konser amal juga dimeriahkan beberapa artis Indonesia untuk menggalang dana kemanusiaan. Seperti tidak mau ketinggalan dengan aksi para teman selebritisnya, artis cantik Wul...

Read more

Gunung Semeru Ikut Semburkan Wedhus Gembel

Menyusul aktivitas Gunung Merapi yang sampai saat ini masih berstatus awas, Gunung Semeru yang merupakan gunung tertinggi di Pulau Jawa seakan tidak mau kalah, pasalnya gunung setinggi 3.676 meter di atas permukaan laut ini terus memperlihatkan aktivitasnya. Sekitar pukul 06.15 WIB, Kamis (4/11) Semeru terlihat menyemburkan awan panas atau biasa dikenal dengan wedhus gembel. Awan panas terus meluas sejauh 4 kilometer, menurut petugas dari Pos Pantau Semeru, di daerah Gunung Sawur, D...

Read more

REPUBLIK KUASAI DPR AS

Partai Republik sementara ini memimpin perolehan suara pemilu tengah waktu (midterm election) anggota House Of Representative (DPR) Amerika Serikat. Partai oposisi itu merebut 239 kursi (54,9%) kursi DPR dari total 435 kursi, seperti dilansir oleh hitung cepat (quick account) sejumlah media AS sampai Rabu (3/11/2010) malam. Kemenangan ini memberikan sinyal bahwa situasi politik Amerika diwarnai konflik bipartisan yang tajam. Dengan kursi senat dikuasai Partai Demokrat (51 kursi da...

Read more