Salam kenal Dr Ikrar, saya Rini dari Jakarta. Semoga dokter bisa memberikan pencerahan untuk saya di tengah penantian.

Lima tahun menikah sampai hari ini saya belum dikaruniai momongan. Sebelumnya saya pernah hamil di tahun pertama pernikahan, tapi sayang harus dikuret karena keguguran. Pasca kuret itu sampai saat ini saya tidak kunjung hamil. Berbagai pengobatan mulai tradisional sampai medis sudah saya jalani. Tes HSG, hidrotubasi (tiup rahim), minum ramuan kunyit putih, kurma muda, kelapa ijo, sampai urut dengan dukun beranak yang kata orang bisa membantu membenarkan rahim, tetap saja tidak ada hasil. Suami pun sudah dites, hasilnya baik. Apa stres jadi kendala? Bagaimana caranya melewati stres yang terlalu ingin punya keturunan?

Saat ini saya masih bekerja, dan menggunakan motor (2 jam perjalanan rumah -kantor). Mohon solusinya dok, saya harus bagaimana. Satu lagi info, saya menerapkan hidup sehat sejak 2 tahun ini, dengan mengonsumsi sayuran dan buah. Terimakasih dokter atas jawabannya.

Regards, Rini

Jawaban:

Ibu Rini yang baik. Dari keluhan yang ibu sampaikan, kami bisa memahami, kegelisahan dan sekaligus kecemasan yang menghinggapi pikiran Ibu. Menjadi salah satu cita-cita berkeluarga adalah memiliki keturunan dan pelanjut kehidupan.

Untuk melihat artikel selengkapnya Klik http://Hidupsehatmedia.com/1182