Dari nadanya Arifin (49) terdengar resah, kenapa pawang hujan selalu mendapatkan sorotan negatif dari masyarakat. Bukan tanpa alasan, selalu saja menurutnya ada kesan yang tidak baik terhadap orang yang berprofesi sama dengannya. “Dibilangnya pawang hujan itu selalu bohong, tidak benar dan banyak yang tidak percaya, profesi ini tidak pernah merugikan orang lain” katanya kepada kabarinews.com.
Hal ini diperparah lagi dengan adanya pemberitaan di media massa yang cenderung menyudutkan orang sepertinya. Arifin berkilah, turunnya hujan tak dipungkiri memang sudah takdir yang Maha Kuasa, dirinya hanya mampu untuk menurunkan kadar intensitasnya saja. “Pawang hujan tugasnya ya seperti itu, membantu orang dan tidak pernah merugikan orang lain” bela Arifin.
Arifin merupakan salah satu diantara puluhan bahkan ratusan orang yang melakoni profesi yang sudah lama dipraktekan di Indonesia. Di Jakarta sendiri, dulu orang Betawi mengenal istilah pawang hujan sebagai Dukun Rangkeng. Masyarakat Betawi percaya Dukun Rangkeng ini mempunyai kemampuan memindahkan energi hujan dari satu tempat ke tempat lain. Lambat laun seiiring perkembangan zaman, pawang hujan menjelma menjadi profesi yang sekarang ini dijalani oleh Arifin.
“Tapi Ini hanya sambilan saja kok, mas” kata pria yang tinggal di Jakarta pusat ini. Dan hampir sebagian besar mereka yang menjalani profesi ini sifatnya pekerjaan sambilan. “Jadi bukan profesi utamanya, ada yang bekerja sebagai pengusaha, petani, dan yang lainnya”, jelasnya. Alasannya pun sederhana, selayaknya kerja sampingan lainnya, mereka melakoni sambilan (pawing hujan) ini karena pilihan hati, selain dari kebutuhan untuk mencukupi hidup keluarganya dan hasil yang didapatkannya pun cukup lumayan baginya.
Namun menjadi pawang hujan bukanlah perkara mudah dan dibutuhkan keseriusan tersendiri. “Ini bukan kemampuan turun temurun tapi bisa dipelajari, walau terkadang waktu untuk mempelajarinya itu masing-masing orang berbeda” katanya. Dia menampik, terkadang bagi mereka yang tekun mempelajarinya, menjadi seoarang pawang hujan hanya membutuhkan waktu sebentar.
Nah, dalam dunia pawang hujan, Arifin bercerita dikenal ada dua aliran yaitu pawang hujan yang beraliran hitam dan putih. Pawang hujan yang masuk kategori hitam biasanya mengandalkan kekuatan-kekuatan gaib untuk menangkal hujan. “Pakai kemenyan, celana dalam, bir dan yang lainnya” katanya. Sedangkan pawang hujan putih justru sebaliknya, pawang hujan putih mengandalkan doa dan zikir. “Saya ini termasuk kategori yang putih, hanya zikir dan berdoa” imbuh Arifin.
Dalam ‘ritualnya’, tidak seperti pawang hujan beraliran hitam yang menggunakan bir dan Arifin hanya menggunakan buah apa saja. Duduknya pun di mushola, dan jika rumah atau gedung tersebut tidak ada mushola, maka yang punya rumah wajib menyediakan ruangan khusus seperti kamar sebagai salah satu prasyarat utamanya. “ Itu wajib dilakukan oleh mereka yang punya acara agar sukses menangkal hujan” kata pawang hujan yang sering jasanya digunakan untuk peresmian gedung, peletakan batu pertama dan yang lainnya.
Syarat lainnya, si mpunya acara harus menghindari penggunaan jasa pawang hujan lainnya. “Lebih baik dalam suatau acara tidak ada pawang hujan lainnya, kecuali kalau pawang hujan itu teman kita” papar Arifin. Ia pun menambahkan dalam prakteknya berani memberikan garansi uang bisa kembali jika turun hujan
Maksud hati memberikan garansi bukan membuktikan bahwa dirinya hebat, tapi lebih kepada kemungkinan saja karena turunnya hujan itu pasti ada. “Kasihan juga yang punya acara juga, gimana kalau benar-benar hujan kan tidak adil juga bagi mereka, uang memang penting tapi tidak mutlak yang penting dapat kita bantu saja semampu kita” tutur Arifin.
Bergelut dengan Teknologi TMC
Selama ini Pawang Hujan, seperti Arifin digunakan jasanya untuk ‘mengamankan’ acara-acara berskala besar, baik nasional maupun internasional. Namun kini, Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) banyak digunakan untuk mengurangi dampak hujan. Menanggapinya, Arifin entang saja seraya berucap hujan pun kemungkinan pasti akan turun. “Efektifnya teknologi itu kan hanya beberapa persen saja jadi kenapa mesti kuatir, toh jika teknologi itu dapat membuat hujan tidak turun itu sudah bohong besar” tegasnya. *(1009)
Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?61985
Untuk melihat artikel Unik lainnya, Klik di sini
Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini
______________________________________________________
Supported by :