KabariNews – Ternyata tidak hanya Indonesia saja yang mulai mengunjingkan pencalonan beberapa tokoh untuk pemilihan umum presiden pada 2014 nanti. Di Amerika pun isu tersebut mulai menghangat. Kabarnya presiden Amerika Barack Obama sudah siap untuk kembali mencalonkan diri pada pemilihan umum 2012 mendatang.

Hal ini dibenarkan juru bicara yang juga merupakan mantan stafnya di Gedung Putih, Robert Gibbs. Seperti dilansir Telegraph (20/1), Gibbs mengatakan pihaknya optimis Obama akan kembali menduduki kursi presiden AS dengan popularitasnya mengembalikan keadaan ekonomi yang sempat memburuk beberapa waktu lalu.

Gibbs juga menceritakan rencana Obama yang akan segera menutup kantor politiknya di Gedung Putih. Ditambahkannya dalam waktu dekat Obama juga akan memerintahkan Wakil Kepala Staf Jim Messina serta Julianna Smoot dan Jennifer O’Malley Dillon untuk menjalankan kampanye.

Obama pun akan mendirikan markas kampanye di kota kelahirannya di Chicago. Bahkan ia akan segera mengajukan surat-surat pencalonan resmi dalam beberapa bulan mendatang.

“Kami telah membuat beberapa kemajuan dengan keadaan ekonomi yang sempat memburuk. Saya yakin Presiden Obama akan tetap menjadikan perbaikan ekonomi sebagai prioritasnya,” kata Gibbs.