Hingga saat ini perolehan suara caleg-caleg artis yang sebelumnya
memang aktif dalam politik, cukup tinggi. Adjie Massaid, mantan suami
penyanyi Reza Artamevia yang juga pengurus Partai Keadilan Bangsa (PKB)
ini sementara meraih suara tertinggi di Dapil II Jawa Timur untuk DPR.
Perolehan suara Adjie jauh melampaui artis lain di dapil yang sama,
yakni Emillia Contessa (PPP) 402 suara dan Andre ‘Stinky’ Taulany (PDK)
63 suara. Hingga 16 April 2009, Adjie sudah mengantongi 8.716 suara.

Demikian
dengan artis Nurul Arifin yang perolehan suara melejit menjauhi
pesing-pesaingnya. Nurul mengantongi suara 958 suara jauh melampui
pesainn satu partainya, Hasanuddin yang hanay mendapat 662 suara.

Perolehan suara artis Rieke Diah Pitaloka meroket meninggalkan Ketua Dewan Pembina PDIP Taufik
Kiemas yang sama-sama bertempur di Dapil Jabar 2 (Kab Bandung-Bandung
Barat). Rieke “Oneng” menangguk suara 627, sedangkan suami Megawati itu
baru 361 suara.

Di Dapil I (Kota Bandung, Kota Cimahi), caleg PPP Marissa Haque unggul di atas Wakil Sekjen DPP PPP, Somali Abdul Malik, dengan perolehan suara 90 berbanding 32. Tengku Firmasyah, caleg PKB, unggul dengan perolehan suara 49 jauh di atas Uun Munir yang hanya mendapatkan 5 suara.

Ditanya
soal melejitnya suara artis yang juga aktivis, Marissa Haque
mengatakan, “Jika si artis dari awal sudah aktif di partai, perolehan
suara yang tinggi ini tentu wajar.” katanya ketika dihubungi Kabari.

Tapi
Marissa menyanyangkan jika masih ada artis yang sebetulnya hanya jadi
alat partai untuk menyedot suara sebanyak-banyaknya. “Kalau ternyata
terpilih ke Senayan, tapi enggak bisa apa-apa gimana?” tanya istri
penyanyi lawas Ikang Fawzi ini. Gimana ya…? (yayat)

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?32971

Untuk melihat Berita Indonesia / Gosip lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

Photobucket