Akhir tahun merupakan surga bagi para penggemar buah-buahan
di Indonesia karena banyak dari jenis-jebis buah tropis nan eksotis panen pada
waktu yang berdekatan. November, Desember, Januari hingga Februari menjadi
puncak buah-buahan seperti mangga, kelengkeng, rambutan, manggis dan durian. Memang,
ada kalanya musim-musim ini bergeser menjadi lebih cepat ataupun lebih lambat,
tetapi tidak merubah kisaran waktu, akhir tahun.

Kesempatan libur panjang akhir tahun ini dimanfaatkan Managemen
Taman Wisata Mekarsari sudah menyiapkan berbagai suguhan-suguhan unik dan
menghibur keluarga.  Bahkan pada akhir
tahun 2009 in, Taman Wisata Mekasari sudah menjadwalkan beragam acara Tur Panen
Durian, dimana dengan menyisihkan Rp 100.000,- per orang , mereka sudah dapat
berwisata keliling kebun dan diakhiri dengan acara makan sepuasnya buah Durian
yang langsung dipenen dikebunnya .

Tur Durian sampai makan durian sepuasnya

Tur ini unik, berbeda dengan sekedar membeli buah Durian di
toko-toko buah atau di pasar, karena disini selain lidah dimanjakan, wawasan
dan pengetahuan pengunjung pun ikut bertambah dengan adanya pemanduan khusus
dari staf ahli Mekarsari. Misalnya saja pengujung akan dikenalkan dengan
berbagai jenis Durian, cara memilih Durian yang berkualitas, cara mengupas
hingga tips unik agar tidak mabuk Durian.

Tur Durian di design
khusus mengikuti masa panen buah Durian yang berlangsung pada 18 Desember 2009
-3 Januari 2010. Ada sekitar 17 varietas Durian
yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, misalnya Durian hepe
yang berasal dari Jonggol terkenal karena daging buahnya yang tebal dengan biji
yang kempis (hepe). Kemudian ada Durian Soekarno, dimana sejarahnya adalah pada
saat Soekarno dibuang ke Pulau Bangka, beliau amat menggemari satu jenis Durian
local yang kemudian diberi nama Soekarno. Selain itu Durian yang dikenal
memiliki alkohol yang cukup tinggi dianggap sebagai stimultan bagi kaum pria. Masih
banyak lagi Durian-durian unik seperti Durian Matahari, Lai Mas dan sebagainya.

Panen Coklat dan Kopi sambil santai dikebunnya

Tidak hanya tur Durian yang menjadi andalan Taman Wisata
Mekarsari dipenghujung tahun ini, karena ada juga tur panen coklat dan kopi. Mulai
tanggal 21 November hingga 3 Januari 2010 tur coklat dan kopi, pengunjung
Mekarsari dapat berkunjungdan mempelajari tanaman coklat dan kopi serta bisa
bersantai sambil menikmati hidangan minuman kopi dan coklat dikebunya. Tidak hanya
bisa menikmati, tapi pengunjung juga akan dibekali edukasi tips-tips seputar
coklat dan kopi.

Mekarsari Negeri Impian Anak

Ada
yang paling spesial yang dipersembahkan Taman Wisata Mekarsari, sebagai
ungkapan terimakasih kepada para pengunjung yaitu mengadakan sebuah acara yang
berjudul  ‘Mekarsari Negeri Impian Anak’.
 Acara ini memiliki konsep ‘fair’ atau
semacam bazaar yang terdiri dari stand-stand sponsor yang didekor secara
memikat dan di dalamnya terdapat berbagai aktivitas misalnya menggambar,
mewarnai, lomba, dan games lainnya.

Tama Singulingga , Kepala Devisi Marketing dan Communication
Taman Wisata Mekarsari mengatakan bahwa mengingat padat dan menariknya acara
ini terutama untu anak di usia play Group hingga SD, maka diyakini sedikitnya
acara ini mampu menyedot 200.000 pengunjung selama 18 Desember 2009 – 3 Januari
2010.

Bagi Anda yang berminat menghabiskan liburan akhir tahun,
tidak ada salahnya memilih Taman Wisata Mekarsari, ada panen duren, panen coklat dan kopi serta bisa
memanjakan buah hati dengan berbagai kemeriahan yang dihadirkan di ‘Mekarsari Negeri
Imipan Anak’, dijamin puas.

<object width=”425″ height=”344″><param name=”movie” value=”http://www.youtube.com/v/W8TNae4AUuw&hl=en_US&fs=1&”></param><param name=”allowFullScreen” value=”true”></param><param name=”allowscriptaccess” value=”always”></param><embed src=”http://www.youtube.com/v/W8TNae4AUuw&hl=en_US&fs=1&” type=”application/x-shockwave-flash” allowscriptaccess=”always” allowfullscreen=”true” width=”425″ height=”344″></embed></object>

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?34171

Untuk melihat Berita Indonesia / Jalan-Jalan lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawa

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :