Tahun lalu, Netflix memecahkan rekor kampanye Emmy Awards yang termahal dan paling ambisius sepanjang sejarah pertelevisian di Amerika Serikat. Tahun ini, perusahaan streaming raksasa tersebut kembali meluncurkan kampanye Emmy yang serupa dengan mengambil alih tiga panggung suara di kompleks Raleigh Studios selama lima minggu.

Salah satu studio tersebut dialihfungsikan menjadi sebuah ruang bioskop. Di ruang yang dapat menampung sebanyak 300 orang tersebut, hadirin disuguhi episode terkini dari setiap serial yang diproduksi oleh Netflix. Selepas menonton, mereka diajak untuk mendengarkan panel yang dihadiri oleh aktor dan aktris Hollywood yang membintangi serial tersebut. Panel-panel tersebut didedikasikan untuk serial Netflix baik yang lama maupun yang baru, seperti Stranger Things, Jessica Jones, The Crown, Mindhunter, 13 Reasons Why, GLOW, Dear White People, Ozark, dan Godless.

Sementara itu, studio lainnya disulap menjadi labirin-labirin interaktif sekaligus merayakan seni dan kreativitas serial Netflix. Sembari menikmati sajian kuliner yang dihidangkan, hadirin dapat mengamati dan berfoto dengan berbagai props (perlengkapan syuting) dan kostum asli yang digunakan dalam proses pembuatan setiap serial tv yang dipromosikan

Netflix mendapatkan penghargaan Emmy Awards untuk pertama kalinya pada tahun 2013 melalui serial House of Cards. Sejak saat itu, industri kreatif yang didirikan oleh Reed Hastings dan Marcc Randolph telah mengumpulkan 225 nominasi dan memenangkan 43 Piala Emmy. Tahun lalu, mereka berhasil memboyong beberapa Emmy Awards untuk serial The Crown, Master of None, Black Mirror: San Junipero, dan Stranger Things.