KabariNews – Pada tanggal 02 september 2015, Plaza Indonesia kembali menggelar acara kolaborasi bersama aktor muda berbakat, Reza Rahardian yang juga tengah merayakan 10 tahun karirnya berakting di dunia film Indonesia melalui serangkaian acara bertajuk “10 Years Personel Journey of Reza Rahardian“.

Program acara tersebut meliputi Movie Marathon yang diadakan pada tanggal 2-4 September 2015, dengan mengangkat 5 (lima) film unggulan Reza Rahardian, diantaranya Test Pack, Kapan Kawin, Pendekar Tongkat Emas dan dua film biopic Habibie Ainun yang merupakan salah satu film terlaris Indonesia dan Guru Bangsa HOS Tjokroaminoto.

Film-film tersebut dipilih mewakili genre film yang berbeda-beda, dimana dalam setiap filmnya Reza memiliki karakter yang kuat serta menunjukkan kepiawaiannya dalam berakting.  Selain movie marathon , “ 10 Years Personel Journey of Reza Rahardian “  juga menghadirkan sebuah Photo Exhibition yang menampilkan Fashion Photography terinspirasi dari kostum dan setting film ke-10 film Reza sejak awal karirnya.

Dalam setiap foto tersebut , Reza dipasangkan dengan lawan-lawan mainnya seperti Revalina  S temat dalam “Perempuan Berkalung Sorban”, Acha Septriyasa dalam “Test Pack”, Atiqah Hasiholan dalam “The Mirror Never Lies”, Laura Basuki dalam “ 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta”, Pevita Pearce dalam “Tenggelamnya Kapal  Van Der Wijck”, Bunga Citra Lestari dalam “Habibi Ainun”, Adina Wirasti dalam “Kapan Kawin”, Eva Celia dalam “Pendekar Tongkat Emas“ Chritine Hakim dalam “Guru Bangsa HOS Tjokroaminoto”, serta Tara Basro dan Chelsea Islan dalam film 3 Srikandi yang akan dirilis pada akhir tahun.

Pemilihan kostum dan seting foto merupakan hasil intprestasi Mario Ardi, seorang  Fotografer muda Indonesia yang sangat berbakat, dan Hagai Pakan selaku Creative & Fashion Director di Program ini.

“ Plaza Indonesia sangat senang dapat berkolaborasi dengan Reza Rahardian, karena kami melihat bahwa Reza merupakan seorang aktor luar biasa yang mampu memerankan setiap karakternya dengan sangat  baik dan kolaborasi ini merupakan bentuk apresiasi kami terhadap perfilman Indonesia  yang juga menjadi salah satu fokus program utama kami tahun ini, “ ujar Zamri Mamat, General Manager Marketing & Communications PT Plaza Indonesia Realty, Tbk.  pada acara Konferensi Pers “ 10 Years Journey of Reza Rahardian “

“ Bersamaan dengan perayaaan tersebut, Plaza Indonesia mendedikasikan bulan September untuk kaum pria melalui tema Men with Style dengan mengangkat banyak kegiatan yang bisa menginspirasi para pengunjung pria dari sisi Fashion ataupun Life style. Kami merasa Reza yang stylish, berprestasi dan selalu penuh komitmen dengan apa yang dijalaninnya dapat menjadi Inspirasi bagi kaum muda lainnya,” Ujar Zamri melanjutkan.

Photo Exhibition ini berlangsung sepanjang bulan September  di Main Atrium Plaza Indonesia  level 1. Instalansinya tidak hanya menampilkan eksibis foto saja, namun pengunjung Plaza Indonesia pun dapat melihat beragam properti film yang pernah digunakan, seperti kostum-kostum, peralatan syuting dan kamera, serta naskah-naskah dan beberapa  piala dari penghargaan film bergengsi yang pernah diraih oleh Reza.

“ Baru pertama kali ini kami menghadirkan Photo Exhibition yang bertemakan khusus tentang film serta kesuksesannya, dan kami sangat senang dapat bekerjasama dengan mitra seperti Samsung Electronics Indonesia dengan peluncuran produk terbarunya Samsung Galaxy S6 edge+ yang memiliki visi serupa denagan kami yaitu memberikan pengalaman menikmati gaya hidup yang lebih berkesan kepada masyarakat Indonesia sehingga acara eksibisi ini bisa terlaksana dengan lebih optimal,” ungkap Zamri dalam penutupan Konferensi Pers.

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/79656

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

asuransi-Kesehatan

 

 

 

 

 

kabari store pic 1