Bagi para pecinta
musik tahun 90’an, tentu tidak asing dengan nama-nama seperti Agnes
Monica, Sherina, Chiquita Meidy, Derby Romero dan Joshua. Di tahun ini,
para penyanyi cilik kembali bermunculan dengan format berbeda, yaitu
format remaja dan dewasa.

Sherina, seperti yang
diketahui banyak orang, kiprahnya di dunia musik kembali melejit.
Setelah mengeluarkan album pertama dalam frase remaja yaitu Primadona,
sekarang ia kerap mengisi soundtrack film-film ternama, seperti
Ayat-Ayat Cinta dan Laskar Pelangi. Selain itu kegiatan manggungnya
cukup aktif seperti ketika ia masih memegang gelar penyanyi cilik.
Suara Sherina yang semakin merdu, membuat ia tidak kehilangan penggemar.

Derby
Romero, artis cilik yang menemani Sherina bernyanyi dalam film
“Petualangan Sherina”, juga telah beranjak remaja. Derby telah
mengeluarkan album “Derby” dengan hits single “Gelora Asmara” yang
diciptakan oleh ayahnya sendiri, Igor Nainggolan. Derby yang tercatat
sebagai mahasiswa Fakultas Hukum suatu universitas swasta di Jakarta
sekarang kembali aktif dengan bernyanyi dan bermain sinetron.

Salah
satu penyanyi cilik yang sudah tak asing lagi adalah Agnes Monica. Nez,
panggilan akrab Agnes, kiprahnya di dunia musik sudah sangat melambung.
Bahkan ia kerap dijuluki artis multi-talenta. Dari sekian banyak artis
cilik, Agnes termasuk yang mampu bertahan bahkan semakin bersinar.
Agnes adalah artis cilik yang sukses bertransformasi jadi artis remaja,
hingga kini akhirnya berhasil melepas atribut “penyanyi cilik”. Ia
bagaikan kepompong yang berubah menjadi kupu-kupu. Dari artis cilik,
sekarang telah menjadi artis serba bisa. Menyanyi, sinetron, sampai
bintang iklan, semua dijabanin. Sampai saat ini, Agnes telah mengeluarkan tiga album dewasa.

Lain lagi dengan Joshua. Penyanyi cilik yang terkenal dengan lagu “Diobok-obok”, kini membuat band dengan nama Join Side.
Dari sini Joshua telah mengubah image dari penyanyi cilik menjadi
penyanyi band remaja. Di sini posisinya adalah vokalis sekaligus
gitaris. Albumnya bertajuk “Ten to Begin” telah launching dan membuat
ulang lagu “Diobok-obok” menjadi versi remaja yang berjudul “O Box Part
II”. Dengan beberapa perubahan, lagu tersebut berhasil melepas sisi
“kekanak-kanakan” Joshua. Ia tampil layaknya remaja bersama kedua teman
bandnya.

Kira-kira siapa penyanyi cilik yang akan menyusul lagi? (chika)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32734

Untuk melihat Berita Indonesia / Musik lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

Photobucket