Bahan :

  • 200 gr ayam giling
  • 30 buah kulit pangsit
  • 1/2 butir telur ayam
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu :

  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdt minyak wijen
  • 30 gr saus tiram
  • Merica secukupnya

Cara Membuat :

  1. Campur ayam giling dengan telur, daun bawang, sambal, minyak wijen, saus tiram dan merica, Aduk hingga rata.
  2. Bungkus adonan tersebut dengan kulit pangsit hingga habis.
  3. Goreng pangsit dalam minyak dengan api kecil hingga agak kecoklatan.
  4. Angkat dan sajikan dengan saus tomat atau sambal.

*Pangsit bisa juga dijadikan kerupuk sebagai pelengkap hidangan atau mie. Selamat mencoba.