KabariNews – PT. Jasa Marga akan segera mengoperasikan ruas tol baru, Surabaya-Mojokerto, seksi Krian-Mojokerto, setelah mendapat surat laik operasi dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).

Sepanjang tahun 2016, PT Jasa Marga akan mengoperasikan 3 ruas jalan tol baru sepanjang total 71 km. Ke 3 ruas jalan tol itu yakni, Krian-Mojokerto (sepanjang 18,47 km), Semarang-Solo, seksi Bawean-Salatiga (sepanjang 17,5 km), dan Solo-Ngawi, seksi Kartosuro-Sragen (sepanjang 35,5 km).

“Saat ini, yang paling siap untuk diresmikan adalah seksi Krian-Mojokerto setelah sempat tertunda pada tahun lalu”, kata Muhamad Sofyan selaku Sekretaris PT. Jasa Marga (JSMR).

Jalan tol Surabaya-Mojokerto (Sumo), seksi IV atau Krian-Mojokerto sepanjang 18, 47 km pada hari Kamis sore (17/03) sudah diuji coba oleh wakil Gubernur Jawa Timur, Saiffulah Yussuf beserta rombongan dan siap untuk diresmikan oleh presiden Joko Widodo, Sabtu (19/03).

Selanjutnya Muhamad Sofyan menuturkan, Kontruksi jalan tol seksi Krian-Mojokerto sudah selesai dan telah mendapat surat ijin operasi dari BPJT, yang dikutip lewat pesan elektroniknya.

Setelah tol seksi krian-Mojokerto, PT. Jasa Marga mentargetkan tol seksi Bawean-Salatiga dapat beroperasi menjelang lebaran tahun 2016 dan untuk tol Kartosuro-Sragen sekitar bulan Oktober atau November 2016 bisa beroperasi.

Setidaknya sampai tahun 2018, PT. Jasa Marga dapat memiliki konsesi jalan tol sepanjang 1.050 km. Dan pada saat ini, pihak PT. Jasa Marga tengah mengikuti tender ruas-ruas jalan tol baru, antara lain tol Batang-Semarang, Pandaan-Malang, dan Balikpapan-Samarinda, serta Manado-Bitung.

Namun Kapala BPJT, Herry Tri Saputra Zuna mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan, kapan jalan tol seksi Krian-Mojokerto dibuka untuk umum. Tapi diupayakan setelah peresmian oleh presiden, jalan tol tersebut langsung dipakai untuk publik.

Kemudian Herry menambahkan, “untuk tes kelayakan sudah dan dari aspek kelayakan sudah siap, tinggal peresmian saja. Tapi mungkin hanya menunggu beberapa hari saja setelah peresmian bisa dibuka untuk umum”.

Disela-sela uji coba tol seksi Krian-Mojokerto, Wakil Gubernur Jawa Timur, yang akrab disapa Gus Ipul mengatakan, “Kita tadi sudah mencoba dan semua sudah siap. Bahkan kartu tol sudah bisa dipergunakan”.

Sebagai portofolio, pihak PT. Jasa Marga dan BPJT, juga telah menyetujui usulan prakarsa atas ruas tol Jakarta-Cikampek II sepanjang sekitar 64 km. Saat ini PT. Jasa Marga telah mempersiapkan kelengkapan dokumennya agar siap untuk ditenderkan. Sementara itu, untuk prakarsa tol Jakarta-Cikampek Elevated sepanjang 37 km, proses di BPJT sudah memasuki tahap akhir. (Yan-Jatim)