logo top 10

  1. Pasca kenaikan harga BBM, sejumlah harga kebutuhan pokok merangkak naik. Kenaikan harga tertinggi terjadi pada telur, beras, daging, ayam, beberapa jenis sayuran. Kondisi ini membuat para ibu rumah tangga kebakaran jenggot, pasalnya pendapatan mereka masih sama sementara harga-harga naik bersamaan dengan naiknya harga BBM. Kondisi ini juga membuat para pedagang resah, karena dengan naiknya harga minat masyarakat menjadi turun sehingga omset mereka berkurang. Ongkos kendaraan umum pun ikutan melonjak. Meski pemerintah belum menginstruksikan kenaikan untuk angkutan umum, namun supir mengaku keberatan dan dengan terpaksa menaikkan ongkos.
  2. Kepolisian kini melegalkan penggunaan jilbab bagi anggota di seluruh Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Kapolri Jenderal Timur Pradopo. Timur mengatakan, dalam waktu dekat segala tuntutan mengenai jilbab akan segera masuk dalam agenda diskusi internal Polri, sebelumnya akan dikonsepkan agar nantinya tidak menimbulkan polemik baru. Namun Timur belum memastikan kapan peraturan itu bisa terlaksana.
  3. Dinas Kehutanan Pemprov Riau mengaku kewalahan mengatasi kebakaran hutan dan lahan yang terjadi hampir di seluruh wilayah kabupaten dan kota. Kebakaran ini sudah menjadi isu internasional, pasalnya ada beberapa negara tetangga turut merasakan imbas asap dari kebakaran tersebut. Saat ini petugas dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah terus mengupayakan pemadaman kebakaran bersama dengan seluruh warga.
  4. Dampak kebakaran lahan dan hutan, membuat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atas nama Indonesia, meminta maaf kepada negara-negara yang terkena imbas atas asap Riau. Negara yang saat ini terkena imbas asap kebakaran lahan di Riau adalah Malaysia dan Singapura. Menurut presiden kejadian ini bukanlah disengaja, karena itu presiden meminta petugas lebih fokus untuk mengatasi masalah ini. Sementara untuk mengatasinya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah menyiapkan Rp 25 miliar untuk hujan buatan memadamkan api kebakaran hutan di Riau. Dana tersebut diambil dari dana siap pakai BNPB. Kebakaran lahan atau hutan merupakan masalah rutin di Indonesia. Diduga warga membakar lahan untuk menjadikan kawasan perkebunan. Hujan yang tak kunjung turun juga menyebabkan kebakaran semakin meluas.
  5. Sejumlah pimpinan dan tokoh organisasi masyarakat (ormas) yang tergabung dalam Koalisi Akbar Mayarakat Sipil Indonesia menegaskan akan menolak pengesahan RUU Organisasi Kemasyarakatan. Mereka menilai jika RUU Ormas disahkan maka akan bertentangan dengan pasal 28 UUD 1945 yakni akan mengebiri prinsip kebebasan berserikat dan berkumpul bagi warga negara. Selain itu RUU Ormas dinilai cenderung akan memunculkan kembali suasana Orde Baru. Sementara pihak DPR, melalui Wakil Ketua Pansus RUU Ormas Deding Ishak mengatakan tidak ada lagi alasan bagi Ormas untuk menolak RUU ini, pasalnya DPR telah menggodok lama RUU ini dan berusaha mengakomodis seluruh kepentingan dan masukan dari Ormas.
  6. Gempa bumi berkekuatan 5,4 SR mengguncang pulau Lombok, pada Sabtu (22/6). Bencana ini menyebabkan 31 orang mengalami luka-luka, dan 5.245 rumah rusak berat, ringan dan parah di Kabupaten Lombok Utara, NTB. Para warga korban bencana tidak bisa memasuki rumah mereka karena kerusakan berat, juga karena trauma jika terjadi gempa susulan.
  7. Presiden mengeluarkan instruksi kepada seluruh menteri Kabinet Indonesia II untuk tidak bepergian ke luar negeri. Presiden meminta para menteri untuk prihatin atas dampak kenaikan BBM dan diminta fokus bekerja demi rakyat, sehingga semua dapat berjalan dengan baik untuk bangsa dan negara.
  8. Gubernur Provinsi Papua, Lukas Enembe bersama 16 Bupati di wilayah Pegunungan Papua, akan bertolak ke Amerika Serikat untuk bertemu Presiden AS, Barack Obama pada Juli nanti. Selain bertemu dengan Obama, para Pejabat Papau juga berencana akan bertemu dengan pemilik PT Freeport Indonesia di Amerika. Pertemuan Obama dengan para pejabat pemerintah Papua ini dijembatani oleh adik tiri presiden, yaitu Maya Soetoro.
  9. Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional 2013, Gubernur DKI Joko Widodo mencanangkan gerakan Jakarta Menuju Kota Layak Anak. Pencanangan ini dilakukan di sekolah Cinta Kasih Tzu Chi, Cengkareng, Jakarta Barat. Jokowi mengatakan untuk menuju kota layak anak, DKI Jakarta membutuhkan beberapa fasilitas yang memang ramah terhadap anak, mulai dari sarana pendidikan, kesehatan, sarana bermain, transportasi dan sarana umum lainnya.
  10. Tarif baru angkutan umum di Jakarta belum diputuskan oleh Gubernur DKI Joko Widodo pasca kenaikan harga BBM. Tapi sejak BBM disahkan naik, beberapa supir bersamaan menaikkan tarif. Kondisi ini membuat Wakil Gubernur DKI  Basuki Tjahja Purnama atau biasa dikenal Ahok meradang dan mengancam akan mencabut izin trayek angkutan umum jika kenaikan dilakukan secara sepihak.  Ahok sebenarnya paham pengusaha angkutan umum tidak ingin rugi karena imbas kenaikan harga BBM, tapi dia meminta agar para pengusaha tidak seenaknya menaikkan tarif baru tanpa koordinasi. Untuk itu Ahok meminta para pengusaha angkutan untuk bersabar.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?56850

Untuk melihat artikel Top 10 Berita lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :