1. Alokasi anggaran untuk pengembangan agrobisnis di Departemen
    Pertanian tahun ini menurun tajam.Alokasinya tahun ini kurang dari Rp 1
    triliun, padahal pada tahun 2006 hingga 2008 rata-rata mencapai Rp 2
    triliun.
  2. Hasil evaluasi Badan Penagwas Keuangan dan Pembangunan
    (BPKB) menemukan Rp 1 triliun Dana Alokasi Khusus (DAK) di 373 Kabupaten
    Indonesia tidak dicarikan oleh pemerintah setempat hingga tenggat waktu 31
    Desember 2008. Menurut BPKB salah satu alasannya adalah terlambatnya
    pengesahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
  3. 70 imigran gelap asal Afgahnistan gagal berlayar
    menuju Pulau Chirstmast, Austrlia dari Anyer. Mereka telah dua hari berada
    di Anyer dan berencana  berlayar
    dari Anyer menuju Chrstmast, namun Polres Cilegeon mengamankan mereka dan
    melimpahkan mereka ke kantor Imigrasi Serang.
  4. 20 situ di kawasan Jabodetabek dinyatakan hilang (tak
    ada lagi-red) dan sebagian besar situ yang masih ada pun telah kehilangan
    20 hingga 80 persen luas arealnya oleh Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung
    Cisadane (BBWSCC).
  5. Prabowo Subianto diperkirakan akan menjadi kandidat
    kuat calon presiden yang akan bertarung melawan SBY. Hingga kini
    masing-masing partai politik masih terus melakukan komunikasi. Partai
    Demokrat sejauh ini masih mepertimbangkan menduetkan kembali SBY dan JK.
    Sementara selain PDI-P dan Hanura, beberapa partai kecil telah menyatakan
    mendukung penuh Prabowo.
  6. Marzuki Darusman, salah satu tokoh Golkar menyarankan
    agar partai berlambang pohon beringin itu menyiapkan lima calon wakil presiden. Kata Marzuki,
    mengingat kekalahan Golkar, maka Gokar tak punya posisi tawar yang bagus untuk
    meraih kekuasaan. Posisi Jusuf Kalla (JK) pun belum tentu otomatis
    diterima partai Demokrat, karena Demokrat yang diperkirakan memenangi
    pileg, bakal memilih-milih ulang cawapresnya. Sampai sekarang pihak
    Demokrat belum mengindikasikan akan menduetkan kembali SBY-JK.
  7. Badan Pengawas Pemilu melaporkan Komisi Pemilihan
    Umum (KPU) ke Mabes Polri atas keputusan KPU mengesahkan hasil penghitungan
    suara dari surat
    suara yang tertukar. Terkait laporan tersebut, Bawaslu menilai sikap Polri
    tidak tegas.
  8. Pendataan ulang untuk pemilihan presiden mulai
    dilakukan di berbagai daerah. Untuk menghindari terjadinya DPT ganda atau
    warga yang tak mendapat hak pilih dalam pilpres nanti, ketua Rt/Rw diminta
    aktif untuk turut melakukan pemutakhiran data warganya sendiri. Warga juga
    diminta aktif melaporkan jika namanya belum masuk DPS hingga 10 Mei 2009.
  9. Presiden SBY sebut lima syarat menjadi calon wapres yang
    akan mendampinginya dalam pilpres Juli nanti. Lima syarat itu adalah memiliki
    integritas, memiliki kapabilitas sebagai wakil presiden sesuai
    UUD’45,   Memiliki loyalitas penuh
    terhadap pemerintahan dan bebas konflik kepentingan, memiliki
    akseptabilitas dan diterima masyarakat, serta dapat meningkatkan kekokohan
    dan efektivitas koalisi.
  10. Teater Keong Mas taman Mini Indoensia Indah berusia
    25 tahun. Memperingati yang usianya yang tergolong dewasa ini, Teater
    Keong Mas melakukan pemutaran film Journey
    To Mecca-In
    the Footsteps Of Ibnu Batutah.
    Film ini merupakan film asing ke- 22
    yang diputar  Teater Keong Mas.

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?32946

Untuk melihat Berita Indonesia / Top 10 Berita lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

Asuransi Rumah