Jakarta, KabariNews.com – Pemerintah menghimbau agar pada tanggal 1 Mei 2010 nanti, agar seluruh penduduk Indonesia memastikan namanya tercatat dalam sensus penduduk.

Sensus yang dilakukan setiap sepuluh tahun sekali ini dilakukan guna mendapatkan data yang nantinya akan diolah oleh setiap lembaga bersangkutan untuk program pembangunan.

Diantaranya adalah untuk memperbarui data dasar jumlah penduduk hingga ke unit administrasi terkecil (desa), sebagai bahan evaluasi pencapaian kinerja sasaran pembangunan, menyiapkan basis pengembangan statistik wilayah kecil, menyiapkan data dasar untuk keperluan proyeksi penduduk setelah tahun 2010, membangun kerangka sampel guna keperluan survei selama kurun waktu 2010-2020, sebagai basis pembangunan registrasi penduduk dan pengembangan sistem administrasi kependudukan.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Rusman Heriawan, menjelaskan bahwa sensus penduduk keenam ini bertujuan mengumpulkan informasi dasar mengenai kependudukan, mulai dari tingkat perkembangan jumlah penduduk, perekonomian hingga sosial kesejahteraan masyarakat.

“Data ini sangat penting untuk program pembangunan di berbagai bidang. Pemerintah menghimbau agar seluruh penduduk yang tinggal di Indonesia, baik warga Indonesia maupun warga asing untuk dapat membantu pelaksanaan sensus tahun ini,” ujarnya.

Rusman menjelaskan, bahwa berdasarkan data sensus penduduk tahun 2000, jumlah penduduk Indonesia sekitar 205,1 juta jiwa, dari data tersebut terlihat bahwa Indonesia berada di posisi ke empat jumlah penduduknya setelah China, India dan Amerika Serikat, serta terlihat bahwa sekitar 60.1 persen atau 121 juta jiwa di antaranya tinggal di Pulau Jawa, sehingga Badan Pusat Statistik mencatat bahwa Pulau Jawa merupakan wilayah yang paling padat penduduknya.

Pada sensus penduduk 2010 kali ini, sedikitnya 600 ribu petugas sensus akan diterjunkan ke lapangan guna proses pendataan. Mereka akan mengajukan sekitar 40 pertanyaan seputar kondisi dan fasilitas tempat tinggal dan bangunan tempat tinggal, karakteristik rumahtangga, serta keterangan individu anggota rumahtangga tersebut. Pertanyaan yang akan diajukan tersebut juga telah disesuaikan dengan rekomendasi PBB.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?34843

Untuk

melihat Berita Indonesia
/ Jakarta
lainnya, Klik

disini

Klik disini
untuk Forum
Tanya
Jawab

Mohon beri nilai dan komentar
di bawah
artikel ini

______________________________________________________

Supported
by

: