KabariNews – Pemerintah Indonesia  mengkalkulasi jumlah Warga Negara Indonesia (WNI) yang telah dipulangkan dari wilayah konflik Yaman sejak Desember 2014 berjumlah 700 orang. Seperti dilansir dari berbagai sumber, sejak Desember 2014 pemerintah telah mengevakuasi 332 WNI, lalu Februari-Maret 148 orang, pada Ahad lalu 110 dan kemarin, 110 orang. “Dengan demikian sudah 700 warga negara Indonesia yang sudah tiba di Tanah Air,” kata Menteri Luar Negeri, Retno Masurdi

Menlu menyampaikan bahwa setelah ketibaan 110 WNI evakuasi dari Yaman kemarin (5/4), hari ini Pemerintah RI kembali memulangkan 110 WNI lainnya yang berhasil keluar dari Yaman ke Jizan, Arab Saudi beberapa hari lalu.  Adapun, sisanya sekitar 82 WNI akan dijemput oleh pesawat TNI AU di Jizan untuk diterbangkan ke Salalah di Oman dan selanjutnya ke Indonesia dengan pesawat komersial.  Retno Masurdi terus menghimbau kepada WNI di Yaman untuk memilih opsi evakuasi kembali ke tanah air demi keselamatan diri dan keluarga.

Keadaan keamanan di Yaman, khususnya di bagian Barat Yaman sekitar kota Aden dan Sana’a semakin memprihatinkan. Kontak senjata antara pihak yang bertikai semakin meluas. Keadaan ini mempersulit upaya evakuasi yang dilakukan dan mengharuskan Tim Percepatan Evakuasi WNI Indonesia untuk terus menyesuaikan skenario, langkah dan proses evakuasi. Tim evakuasi tetap berpengang pada prisip melakukan evakuasi secara cepat, aman dan efisien.

Indonesia juga menyesalkan terjadinya kembali korban sipil dalam pertikaian di Yaman.  Pemerintah Indonesia terus menyerukan agar semua pihak menahan diri dan memperhatikan keselamatan warga sipil, baik itu. (1009)

Untuk share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/76305

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :

jason_yau_lie

 

 

 

 

kabari store pic 1