Jakarta, KabariNews.com – Mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati akhirnya meneteskan air matanya saat acara serah terima jabatannya dengan Menteri Keuangan yang baru Agus Martowardojo.

Saat memberikan pidato terakhirnya di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta, Kamis (20/5), Sri Mulyani tidak dapat membendung air matanya.

Dalam pidatonya, Sri Mulyani mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajarannya di Kementerian Keuangan serta kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah mendukungnya dalam menjalankan tugas.

“Yang saya lakukan semuanya adalah untuk Indonesia, tidak lepas pula dukungan dari suami dan anak-anak, yang menjadi pusat kekuatan saya dalam menjalankan amanah,” tuturnya.

Keheningan dalam ruangan acara serah terima jabatan pun muncul saat Sri Mulyani mulai terisak menahan tangisnya.

Namun untuk mencairkan suasana tersebut, di sela pidatonya Sri Mulyani masih sempat menghibur para tamu dengan mengatakan bahwa dirinya sebenarnya tidak ingin menangis, karena takut dilihat cengeng.

”Sebenarnya saya mau nangis, tapi nanti terlihat cengeng di depan media,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu Sri Mulyani juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantunya serta kepada media massa yang telah membantunya menjadi pengontrol kinerjanya selama ini.

Ditengah keheningan para tamu yang menghadiri acara serah terima jabatan tersebut, Sri Mulyani sekali lagi mencoba menghibur para tamu yang hadir.

“Sekarang saya boleh menangis, karena sudah bukan jadi Menkeu lagi, Menkeu Pak Agus ngga boleh menangis, nanti rupiah terguncang,” ucapnya yang langsung disambut tawa para hadirin.

Sri Mulyani Indrawati selanjutnya akan memulai tugas yang baru di Washington D.C, Amerika Serikat, sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia mulai 1 Juni 2010.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?34957

Untuk

melihat Berita Indonesia
/ Jakarta
lainnya, Klik

disini

Klik disini
untuk Forum
Tanya
Jawab

Mohon beri nilai dan komentar
di bawah
artikel ini

______________________________________________________

Supported
by

: