Jakarta, KabariNews.com – Grup tari asal “Negeri Paman Sam”, Amerika
Serikat, Battery Dance Company kunjungi Indonesia mulai tanggal 9 hingga 17
Oktober 2011. Kedatangan grup tari yang dimotori oleh Jonathan Hollander selaku
Direktur Artistik & Pelaksana, Barry Steele sebagai Penata Cahaya, Robin Cantrell sebagai Penari,
Pengajar Tari, Koreografer, Mira Bai Cook, Bafana Soloman Matea, Sean
Scantlebury dan Carmen Nicole Smith tersebut atas undangan pihak Kedutaan Besar
AS di Jakarta untuk melakukan program tur di Indonesia.

Dalam turnya di Indonesia ini,
Battery Dance Company akan melakukan pertunjukan tari di Jakarta dan Makasar
selain juga melakukan kegiatan lainnya seperti pertukaran dengan para seniman
tari Indonesia dan program-program pendidikan, termasuk juga loka karya,
demonstrasi dan kuliah, pelatihan khusus untuk para ahli ilmu tari serta jumpa
pers dan kegiatan kemasyarakatan.

Battery Dance
Company adalah sebuah sanggar tari yang didirikan pada tahun 1980an oleh
Jonathan Hollander. Di Indonesia sanggar ini akan menggelar program khususnya
“Dancing to Connect” (DTC) sebuah program yang telah mendapatkan penghargaan
karena misinya untuk menggalang kaum muda internasional lewat kegiatan-kegiatan team building kreatif dalam bentuk tarian
modern. Sanggar ini beranggotakan lima orang penari ditambah dengan Penata
Artistik dan Penata Teknis yang juga ikut dalam tur ini.

Tujuan dari
Tur 2011 Battery Dance Company ke Indonesia adalah untuk mendukung diplomasi
budaya dan mendorong rasa pengertian antara Amerika Serikat dan Indonesia. Dibawah program Performing Arts Initiative
dari Departemen Luar Negeri AS, kedutaan-kedutaan besar serta konsulat-konsulat
Amerika diseluruh dunia mengundang berbagai kelompok-kelompok seni dari AS
untuk mengadakan pertunjukan di luar negeri demi mendukung diplomasi budaya.

Di Indonesia,
program diplomasi kebudayaan milik Kedutaan Besar AS bertujuan untuk mendorong
rasa saling pengertian antara Amerika Serikat dan Indonesia, terutama diantara kalangan muda. Program-program
budaya juga memiliki fungsi untuk menjembatani kerjasama-kerjasama di masa
depan antara lembaga-lembaga seni dan budaya di Indonesia dengan
organisasi-organisasi di Amerika.

Beberapa lokasi
yang akan menjadi tempat pertunjukan Battery Dance Company di antaranya adalah Teater
Besar – Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, di Jalan Cikini Raya, Jakarta
Pusat, pada tanggal 10 Oktober 2011, dan di Yayasan Kesenian Batara Gowa. Di jalan
Tupai 10 No. 8, Makassar, pada 16 Oktober 2011.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?37402

Untuk melihat artikel Jakarta lainnya,
Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini


_____________________________________________________

Supported by :