Jakarta, KabariNews.com -Mantan Presiden ke empat Indonesia, Abdurrahman Wahid atau yang akrab disapa dengan Gus Dur telah tutup usia.

Beliau meninggal dunia sekitar pukul 18.45 WIB, Rabu (30/12), di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, di usia 69 tahun.

Almarhum selanjutnya disemayamkan di kediamannya di Kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan.

Kepastian mengenai berita meninggalnya Gus Dur disampaikan oleh salah seorang putrinya, Yenny Wahid.

Berdasarkan keterangan keluarga almarhum, jenazah rencananya akan dimakamkan di pemakaman keluarga, yakni di Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jawa Timur.

“Pelepasan jenazah akan dipimpin oleh Ketua MPR Taufik Kiemas, hari Kamis (31/12), sekitar pukul 07.00 WIB,” tutur Alissa Qotrunnada Munawaroh, putri sulung Gus Dur.

Jenazah akan diterbangkan melalui Bandara Halim Perdana Kusuma dengan menggunakan pesawat Hercules TNI AU menuju Bandara Juanda, Surabaya, Jawa Timur, pada hari Kamis (31/12).

Almarhum meninggalkan satu orang istri, Sinta Nuriyah, dan empat orang putri, yaitu Alissa Qotrunnada Munawaroh, Zannuba Arifah Chafsoh (Yenni Wahid), Annita Hayatunnufus, dan Inayah Wulandari.

Sebelumnya Gus Dur yang juga pendiri Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini memang diketahui telah menderita sakit komplikasi, yakni Jantung, Diabetes dan stroke.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?34275

Untuk melihat Berita Indonesia / Utama lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :