KabariNews – HP mengumumkan eksistensinya kembali dalam seri Notebook Gaming dengan kehadiran HP Pavilion Gaming Notebook yang memberikan design khusus, grafis dan performa yang diidamkan oleh para gamers di sebuah gaming PC berbasis Windows 10 dengan harga yang terjangkau.

“Para gamers yang serius, menginginkan performa tingkat tinggi yang memberikan pengalaman gaming yang seru di notebook berdesign keren namun dengan harga yang tidak menguras kocek,” papar Hendry Widjaja, Consumer Personal Systems PC and Mobility Director, HP Indonesia dalam siaran persnya, Kamis, (27/1). “HP Pavilion Gaming Notebook akan memberikan pengalaman tak terlupakan karena dihadirkan dengan grafis teratas dari NVIDIA, high resolution display dan prosesor Intel yang terbaru.”

Dimulai dari display 15.6” yang nyaman di seri HP Pavilion Gaming ini, HP menambahkan warna yang agresif dan hardware yang dipacu oleh prosesor dan grapfis yang sangat menunjang untuk kebutuhan konsumen yang menginginkan Gaming PC yang terjangkau dan portable. Ditunjang dengan prosesor NVIDIA® GeForce® GTX 950M dan prosesor Intel® Core™ 6th Gen i7 HP Pavilion Gaming ini menjanjikan performa tingkat tinggi dengan grafis yang memukau. Konsumen dapat menikmati kecepatan yang mereka perlukan dalam bermain, dengan memory 8GB dan 1TB HDD yang dapat diupgrade sesuai dengan kebutuhan konsumen. Konsumen disajikan dengan kecepatan untuk loading yang dikombinasikan dengan kapasitas storage yang luas untuk kebutuhan bermain games.

Untuk tampilan yang jernih pada saat bermain games, HP Pavilion Gaming Notebook ini menyediakan layar HD IPS dengan ketebalan 28.8milimeters dan bobot 5.46 pounds yang ringan dan dapat bertahan selama lebih dari 8 jam saat digunakan. Selain tampilan di layar, keyboard Pavilion Gaming Notebook ini memiliki backlit dengan warna hijau terang dengan gradasi warna dan motif reptilian di keyboard deck notebook ini.

Lebih spesial lagi Notebook ini dilengkapi dengan teknologi Intel® RealSense™ yang memberikan pengalaman baru untuk video dan gaming, dan dapat digunakan dengan Windows Hello guna memberikan keamanan kepada konsumen untuk log in ke notebook ini.

Notebook ini disajikan dengan dua port USB 3.0– satu port dengan fitur HP Sleep and Charge, dan satu port USB 2.0, satu port HDMI untuk tampilan layar eksternal dan sebuah SD Card reader untuk memperluas storage. Optical Disk Drive juga disediakan agar konsumen dapat memiliki fleksibilitas untuk memilih koleksi games yang dapat dimainkan. Port RJ45 memberikan konsumen kemudahan untuk menyambungkan hardware ke network untuk konektivitas optimal. Tentunya dengan adanya audio dari Play, konsumen bisa menikmati pengalaman gaming yang luar biasa karena ditunjang dengan suara lantang dari kedua speakers yang disediakan..

Dengan Windows 10, HP Pavilion Gaming notebook akan memberikan pengalaman gaming yang terbaik saat memainkan games yang dibuat untuk DirectX 12, meningkatkan level performa dan efisiensi serta visual efek terbaru kepada gamers. Konsumer juga bisa melakukan Game Streaming menggunakan app Xbox di Windows 10, sehingga konsumen tidak harus menggunakan TV melainkan dapat bermain Xbox One games menggunakan HP Pavilion Gaming Notebook mereka. (1009)