KabariNews – Lima puluh tahun lalu pada tanggal 18 Maret pada persidangan Gideon berhadapan dengan  Wainwright, Mahkamah Agung AS menyatakan setiap orang berhak didampingi pengacara yang kompeten walaupun tidak mampu membayar. Pada saat itu, Clarence Earl Gideon disidang. Ia adalah gelandangan miskin di Florida yang tidak mampu membayar pengacara. Ia ditolak untuk presentasi di pengadilan. Ia lantas dihukum dan dijatuhi hukuman lima tahun penjara.

Untuk kasus serupa Gideon saat ini, kebutuhan akan perlindungan yang sama atas hukum lebih besar daripada sebelumnya. Terutama bagi jutaan imigran yang datang ke negara Amerika untuk mencari peluang dan keadilan. Seandainya Gideon adalah imigran dalam sistem peradilan pidana saat ini, dia tidak hanya akan dipenjara karena kejahatannya. Namun, kemungkinan ia akan mendapatkan tambahan hukuman penahanan oleh imigrasi Federal lantas kemudian dideportasi.

Keputusan Gideon mewujudkan salah satu cita-cita Amerika yang paling berharga – hak konstitusional yang sama bagi semua orang. Sayangnya, sistem peradilan telah dirusak dan seringkali dirampas oleh upaya penegakan imigrasi sipil oleh Federal. Pada tahun lalu, lebih banyak orang dideportasi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya dalam sejarah bangsa Amerika. Dengan adanya peningkatan deportasi terhadap orang-orang yang telah menghabiskan waktu mereka cukup lama di Amerika.

Bagi mereka yang berpikir bahwa janji Gideon tidak menjangkau imigran, mereka hanya perlu melihat kepada kasus yang lebih anyar yakni Padilla versus Kentucky, meskipun kurang diakui keputusan Mahkamah Agung. Jose Padilla, penduduk tetap yang sah selama lebih dari 40 tahun dan veteran militer AS, diberitahu oleh pengacara bahwa ia tidak akan dideportasi karena kasusnya. Tragisnya, itu tidak benar. Padilla menghadapi perintah penahanan imigrasi dan deportasi berdasarkan undang-undang Federal tanpa adanya kesempatan bagi hakim untuk menimbang faktor-faktor lain, seperti lama tinggal di AS atau bergabung ke dinas militer. Karena deportasi merupakan bagian integral dari hukuman yang dapat dikenakan pada mereka, Mahkamah Agung memutuskan Padilla dan terdakwa imigran lainnya layak didampingi pengacara berkualitas untuk memahami kasus dan pilihan-pilihan mereka.

Kedua kasus Gideon dan Padilla adalah tonggak yang melindungi hak konstitusional atas pendampingan pengacara. Namun, sebagaimana halnya sistem berjuang untuk memenuhi janji Gideon, demikian juga perjuangan untuk memenuhi janji Padilla. Kenyataannya adalah bahwa keputusan Mahkamah Agung tidak mencapai harapan hanya berdasarkan kebajikan keputusan pengadilan. Ada konteks politik yang menentukan sejauh mana prinsip-prinsip konstitusional tegak berdiri untuk individu dalam ruang pengadilan di seluruh Amerika.

Salah satu konteks politik adalah kurang jelasnya prospek reformasi imigrasi Federal, yang pasti akan mempengaruhi orang-orang yang kantor kami wakili sehari-hari. Dalam beberapa tahun terakhir kami telah melihat banyak imigran disalurkan ke dalam sistem peradilan pidana sebagai akibat dari meningkatnya kerjasama pemerintah Federal dengan aparat penegak hukum setempat. Namun, Kongres dan Administrasi menunjukkan pesan bahwa mereka yang  akan memenuhi syarat untuk mendapatkan status legal adalah orang-orang dengan catatan yang bersih.

Terlepas dari kenyataan bahwa kantor kami telah lama mempraktekkan perwakilan yang sama dan efektif bagi semua orang, terlepas dari status hukum mereka, perubahan yang sedang berlangsung dalam hukum imigrasi dan kebijakan terus membuat frustasi pengacara untuk membela klien kami secara efektif. Setiap hari, kantor kami menyarankan klien imigrasi kami terkait konsekuensi permintaan mereka, tetapi karena lanskap hukum cepat berubah adalah mustahil untuk mengetahui apakah nasihat kepada klien kami hari ini bisa menjadi benar-benar tepat berdasarkan reformasi imigrasi yang kelak Kongres putuskan.

Dalam suatu sistem di mana 97 persen dari kasus pidana diselesaikan dengan permintaan tawar-menawar, klien kami kemungkinan besar mengaku atas beberapa kejahatan. Setiap hari kami berspekulasi mengenai bagaimana kami merundingkan kesepakatan yang memungkinkan klien kami untuk memenuhi syarat untuk melegalkan status mereka di bawah reformasi imigrasi di masa depan, atau jika permohonan tersebut akan menutup pintu bagi mereka di masa depan.

Di imigrasi, pergeseran sentimen politik melumpuhkan pembela umum untuk memenuhi janji Padilla dan semangat Gideon. Reformasi imigrasi yang komprehensif saat ini sedang berlangsung di Kongres. Atas nama pembela umum di seluruh negeri, saya mendesak pejabat terpilih untuk memberikan pedoman adil yang jelas sebagai jalan mencapai kewarganegaraan bagi imigran gelap di Amerika. Kita perlu hukum yang mempertimbangkan keadaan individual imigran dan memberi mereka kesempatan kedua meskipun memiliki kesalahan di masa lalu.

(Paulino Duran. 18 Maret 2013)

Paulino Duran adalah Pembela Publik di wilayah Sacramento, Anggota Komite Eksekutif dari American Council of Chief Defenders of the National Legal Aid & Defender Association, dan Anggota Penasihat Defending Immigrants Partnership.