Lima minggu menjelang Pemilu AS, Presiden Barack Obama berada di ambang terpilih kembali untuk kedua kalinya seiring semakin menyusutnya dukungan untuk Mitt Romney. Romney dianggap harus mengamankan posisinya di sembilan negara bagian.

Jajak pendapat terbaru menunjukkan bahwa Obama sangat kuat di sembilan negara bagian itu saat Romney berusaha mengubah dinamika persaingan dalam debat pertama antara kedua kandidat Presiden AS itu pada Rabu (3/10) di Denver.

Pasangan Romney, Paul Ryan optimistis masih ada waktu bagi Partai Republik untuk meraih kemenangan.
“Dalam pertarungan semacam ini, kita semua fokus pada hasil akhir bukan kondisi saat ini,” ujar Ryan.

Pendukung Romney, Gubernur New Jersey Chris Christie mengatakan dia yakin penampilan Romney dalam debat pada Rabu di Denver itu akan mengubah dinamika persaingan.”Dia akan tampil luar biasa dan pada Kamis (4/10) dan kondisi akan berbalik,” kata Christie yakin.

Associated Press memperkirakan jika pemilu AS digelar pada hari ini, Obama akan memenangkan 271 suara elektoral dengan kemenangan penting di Ohio dan Iowa bersama 19 negara bagian lain serta District of Columbia. (1002)

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?49494

Untuk melihat artikel Amerika / National lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

______________________________________________________

Supported by :