Batik seperti diketahui adalah kebanggan Indonesia. Produk warisan budaya  yang telah diakui dunia. Sangat dikenal tidak hanya di negeri sendiri melainkan sampai luar negeri.

Meccaffa Batik merupakan satu dari sekian banyak unit usaha yang memproduksi dan menjual  batik sampai ke negeri tetangga. Batik dari Meccaffa berhasil didistribusikan ke Singapura, Malaysia, dan negara negara lain.

“Jadi kebanggaan juga Meccaffa Batik bisa sampai luar negeri,” kata Muhammad Ridwan Septyan di sela acara Hari Batik Nasional 2022 di Hotel Grandhika Jakarta Selatan belum lama ini.

Muhammad Ridwan bercerita awalnya menggeluti bisnis batik dari tahun 2012.

” Saya sendiri merasa batik adalah produk yang memang saya cintai dan ingin berusaha memahami prosesnya hingga batik memiliki warna yang indah. Saya mengembangkan cara bagaimana orang mengenal batik dari pekalongan.”

Meccaffa Batik memproduksi batik di Pakalongan untuk semua kalangan dan usia. Ridwan menjelaskan  batik dari Meccaffa untuk laki-laki dan perempuan. Bahan yang digunakan seperti bahan katun, sutra dan bahan lainnya. Pemilihan bahan ini sengaja dilakukan karena sifatnya yang premium sehingga kualitas batik Meccaffa selalu terjaga.

“Pembatik di Meccaffa Batik ada lebih dari 10 orang. Pandemi sempat kita rasakan dampaknya. Tapi perlahan kita mulai produksi batik lagi,” kata Ridwan.

Sementara untuk pemilihan motif-motifnya Meccaffa semuanya tergantun permintaan dari konsumen. “ Kita ada banyak motif, tergantung permintaan / maunya dari pelanggan soal motifnya,” imbuhnya.

Nah, keunggulan dari Meccaffa Batik dibanding dengan batik lainnya, salah satunya produk Meccaffa ini dibuat dengan tangan atau hand made oleh para pembatik terampil.

“Kita selalu mengutamakan kepuasaan pelanggan adalah nomor satu, jangan sampai pelanggan kecewa,” pungkas Ridwan yang punya ruko di Thamrin City Lt 1 Blok G No 90 ini.

Simak video pilihan Kabari dibawah ini.