Kalimat tersebut akhir-akhir
ini sering didengar ketika ada sekelompok orang yang sedang makan-makan
di restoran. Mereka berfoto-foto, kemudian salah satu dari mereka
nyeletuk, ”Jangan lupa di-tag ya…”

Maksudnya, supaya hasil foto itu di upload ke facebook, kemudian di-tag dengan nama-nama didalam foto tersebut. Photo tagging adalah salah satu fasilitas facebook yang memungkinkan seseorang mengunduh (upload) foto lengkap dengan pencantuman nama (tagging). Nah photo tagging ini termasuk fasilitas favorit pengguna facebook.

Situs
jejaring sosial yang satu ini memang fenomenal. Sejak diluncurkan tahun
2004, facebook cepat disukai banyak orang. Desainnya yang simpel,
proses penerimaan teman yang mensortir berdasarkan mutual friends atau teman yang sama, juga ada fasilitas photo tagging, menjadikan situs ini cepat diterima masyarakat di dunia maya.

Pengawasan Orang Tua Lewat Facebook

Situs
jejaring sosial seperti Friendster, Myspace, Tagged dan Hi5 telah lama
merambah di dunia internet. Namun kemunculan facebook melesat dengan
pesat, bahkan mampu menggeser situs jejaring sosial lainnya. Aplikasi
yang terdapat dalam facebook disukai banyak orang sehingga banyak yang
akhirnya hijrah ke facebook dan meninggalkan situs jejaring sosial
lainnya.

Selain itu, jika boleh dibandingkan dengan
Friendster, ada pemisah imajiner yang membedakan keduanya. Kalau
Friendster penggunanya lebih banyak anak muda dan biasanya untuk
‘mejeng’ atau pasang aksi, pengguna facebook justru tak terbatas. Dari
anak-anak hingga dewasa. Mulai dari orang biasa, artis, sampai
politisi. Di Indonesia, bahkan sudah umum jika ada politisi membuka account facebook untuk meraup dukungan.

Menurut insidefacebook.com,
45% dari pengguna facebook di Amerika berusia 26 tahun ke atas. Bahkan
perkembangan pengguna Facebook dengan usia di atas 55 melonjak tajam
hingga 175%!

Nah untuk kalangan dewasa atau orang tua,
banyak dari mereka yang senang dengan kehadiran facebook karena mereka
bisa ketemu teman-teman lama sekaligus bisa mengawasi anak-anak mereka.
Lho kok?

Dengan ‘terjun’nya kalangan orang tua
sebagai pengguna facebook, kabarnya anak-anak muda merasa tidak bisa
bebas karena orangtua mereka bisa mengawasi gerak-gerik mereka melalui
facebook. Jadi jangan heran kalau ada kejadian seorang anak mengacuhkan
ajakan berteman dari orang tua, om atau tantenya sendiri. Ada-ada saja .

Mendorong Bisnis Kuliner

Tanpa
disadari, Facebook dapat meningkatkan bisnis restoran atau kafe. Ketika
para pengguna Facebook berhasil menemukan teman-teman lama, biasanya
mereka mengadakan reuni dan memilih restoran atau kafe sebagai tempat
bertemu. Secara tidak langsung ini mendorong bisnis kuliner.

Tengoklah
beberapa restoran yang cocok menjadi tempat berkumpul, bisa ditemukan
beberapa gerombolan yang melakukan reuni. Ini boleh dibilang berkat
facebook, sehingga reuni bisa terlaksana.

Gara-Gara Facebook

Beberapa
kasus yang berhubungan dengan facebook akhir-akhir ini banyak
ditemukan. Mulai dari kasus sepele, hingga kasus pembunuhan.

Di
Inggris seorang pekerja di bidang administrasi menulis komentar di
facebook bahwa pekerjaannya membosankan. Bosnya yang membaca tulisan
tersebut emosi dan langsung memecatnya.

Masih di negara
yang sama, Sarah Richardson (26) dibunuh suaminya karena mengganti
status pernikahannya menjadi “single”. Walaupun mereka sudah tidak
tinggal serumah, mereka belum bercerai sehingga sang suami, Edward
(41), menjadi berang karena perubahan status tersebut. Ia pun segera
mendatangi Sarah dan menghabisinya secara membabi buta dengan
menggunakan pisau.

Karena beberapa kasus inilah akhirnya facebook mengembangkan fitur privacy yang lebih efektif. Kita bisa menutup akses profil ke orang-orang tertentu yang ada di friendlist tanpa diketahui orang tersebut.

Facebook disukai sekaligus menjadi guilty pleasure
bagi mereka yang ketagihan. Bijaksanalah dalam mengakses facebook,
jangan sampai waktu habis hanya untuk memeriksa status teman atau
menunggu komen foto. Tapi gak salah juga kalau habis kumpul-kumpul sama teman-teman kita bilang, ”Jangan lupa di-tag ya…” (chika)

Untuk Share artikel ini, Klik www.KabariNews.com/?33121

Untuk melihat Berita Indonesia / Sana-Sini lainnya, Klik disini

Klik disini untuk Forum Tanya Jawab

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

_____________________________________________________

Supported by :

Photobucket