1. Hari Rabu hingga Jumat tahu dan tempe dipastikan bakal menghilang dari Jakarta, bahkan di seluruh penjuru Tanah Air. Ribuan produsen tempe dan tahu mogok kerja. Mereka menuntut pemerintah mengambil alih tata niaga kedelai agar dapat membantu para produsen perajin tempe dan tahu mendapatkan harga kedelai yang lebih murah. Keputusan mogok produksi ini sudah disepakati sejak 8 Juli yang dihadiri semua pengurus koperasi primer tempe dan tahu di lima wilayah Jakarta. Aksi mogok ini merupakan tuntutan para perajin tempe dan tahu kepada pemerintah, mereka meminta kepada pemerintah untuk mengambil alih tata niaga kedelai, dengan begitu pemerintah bisa meredam gejolak harga kedelai impor yang kini mulai melonjak harganya.
  2. Pemerintah Indonesia terus berupaya melalui berbagai langkah untuk memulangkan warga negara Indonesia (WNI) di Suriah, sejak krisis terjadi negara itu. Hingga kini pemulangan WNI terus berlangsung dan sekitar 400 WNI telah dipulangkan. Jumlah tersebut dipulangkan secara bertahap hingga 17 kloter. Rencananya hari ini Senin (23/7) pihak KBRI di Suriah juga memberangkatkan kembali WNI ke Indonesia. Ada beberapa kendala yang dihadapi dalam proses pemulangan, misalnya TKI yang hendak pulang harus mendapatkan persetujuan dari majikannya, untuk itu tim membantu memfasilitasi dengan menyampaikan keinginannya tersebut. Karena tanpa persetujuan, TKI tidak akan mendapatkan surat ijin exit permit ataupun ijin tinggalkan negara.
  3. Untuk mengantisipasi agar pulau-pulau di perbatasan Indonesia tidak diakui negara lain, Indonesia Maritime Institute (IMI) meminta kepada pemerintah Indonesia untuk lebih serius memperhatikan pulau-pulaunya. IMI berharap pemerintah meningkatkan kesejahteraan prajurit TNI yang bertugas menjaga wilayah perbatasan. Bahkan IMI juga melakukan kerjasama dengan Ditjen KP3K, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) serta Universitas Bengkulu untuk memberikan perhatian terhadap pulau terluar diantaranya langsung yang berbatasan dengan negara-negara tetangga.
  4. Kementerian perhubungan menyiapkan fasilitas khusus penyandang cacat sebanyak satu gerbong di setiap rangkaian kereta api ekonomi AC sejak H-10 mudik lebaran. PT KA sudah menyiapkan kereta api penyandang cacat yang berisi 64 orang dan terpisah dari penumpang lain. Dalam setiap rangkaian kereta api yang terdiri dari 10 gerbong. Fasilitas ini dilakukan sebagai kepedulian Kementerian Perhubungan terkait hak penyandang cacat. Dengan gerbong khusus tersebut, diharapkan penyandang cacat dapat menikmati perjalanan dengan kereta api dan tidak perlu berdesakan dengan penumpang lainnya.
  5. Tragedi penembakan saat pemutaran perdana film Batman : The Dark Knight Rises di Aurora, Corolado, Amerika Serikat (20/7), berdampak luas di AS dan Eropa.  Bioskop-bioskop di AS dan Eropa memperketat pengamanan paska tragedi yang merenggut 12 korban jiwa. Adapun di Indonesia, peristiwa tragis itu tidak mempengaruhi minat penonton untuk menyaksikan bioskop. Mereka tetap bersemangat menyimak bagian akhir dari trilogi Batman versi sutradara Chistoper Nolan tersebut.
  6. Kementerian Luar Negeri RI telah memerintahkan KJRI di Los Angeles untuk memantau dan membantu secara langsung kebutuhan WNI yang menjadi korban peristiwa penembakan saat pemutaran perdana film Batman, The Dark Knight Rises, di Aurora, Colorado, AS (20/7). Menteri Luar Negeri Marty Natalegawa saat konferensi pers menyatakan, Pemerintah Indonesia menyampaikan keprihatinan mendalam atas peristiwa tersebut. Oleh karena itu, perlindungan dan bantuan akan diprioritaskan bagi ketiga korban yang merupakan satu keluarga, terdiri atas ayah, ibu dan anak.
  7. Wakil Presiden Boediono mulai Senin pindah kantor dari Istana Wakil Presiden di Jalan Merdeka ke gedung bekas kantor Dewan Pertimbangan Agung di Jalan Veteran III Jakarta. Perpindahan sementara itu dilakukan karena gedung Istana Wakil Presiden sedang dalam renovasi. Untuk itu wapres Boediono sementara akan berkantor di gedung itu sampai renovasi selesai.
  8. Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) kecewa atas ditundanya perayaan Hari Anak Nasional oleh pemerintah. Komnas PA menganggap hal tersebut merupakan bukti rendahnya perhatian pemerintah terhadap anak Indonesia. Hal itu diungkapkan Ketua Komnas PA, Arist Merdeka Sirait. Hari Anak Nasional yang harusnya diperingati pada hari ini 23 Juli 2012 diundur pada bulan September mendatang dikarenakan padatnya jadwal Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
  9. Merayakan hari Lebaran di kampung halaman merupakan tradisi di Indonesia. Diprediksikan tahun ini sekitar 8.340.650 juta warga akan meninggalkan Jakarta. Berdasarkan data Dinas Perhubungan DKI Jakarta, jumlah tersebut meningkat 5,11 persen dibandingkan tahun lalu yang berjumlah sekitar 7.245.362 juta. Data terakhir Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI jumlah warga Jakarta saat ini tercatat 10.180.000 orang, artinya saat lebaran nanti Jakarta akan lengang karena hanya tersisa 1.839.350 penduduk.
  10. Konferensi internasional AIDS mulai dibuka di Washington DC, Amerika Serikat, Minggu (22/7) waktu setempat. Kali ini, agenda utama pertemuan yang akan digelar hingga Jumat (27/7) merupakan upaya pencegahan infeksi dan penyembuhan AIDS yang lebih efektif. Ilmuwan, pasien, dan pejabat pemerintah dari berbagai negara berkumpul untuk membahas tema konferensi bertajuk “Pencegahan Bersama”.

Untuk share artikel ini klik www.KabariNews.com/?47208

Untuk melihat artikel Top 10 Berita lainnya, Klik di sini

Mohon beri nilai dan komentar di bawah artikel ini

__________________________________________________

Supported by :