Tasya Rifalia, pertama kali belajar piano sejak usianya menginjak 4 tahun dan sang guru adalah Ibundanya sendiri.

Ia pun berkisah, “Waktu pertama kali aku ikut kursus piano itu 4 tahun, ibu aku juga guru piano jadi awalnya aku liat ibu aku kok seru ya main piano akhirnya aku coba-coba dan tertarik sejak itu.” kenang Tasya.
Ia menambahkan, “Sejak usia 4 hingga 16 tahun sebelum kuliah aku rutin ikut kontes-kontes musik, kalau ada konser atau audisi aku selalu rajin apply dan kebetulan Alhamdulillah sempet di undang perform di Jepang, trus di Taiwan, trus di Malaysia juga,” imbuhnya.

Kepiawaiannya bermain piano sejak kecil, Tasya pun terus belajar untuk mewujudkan impiannya, hingga sampai mengikuti kompetisi di konser Asia Pasifik.

Pada tahun 2012 tepat di usianya 14 tahun, Tasya mengikuti kompetisi ajang Asia Pasifik, “Alhamdulillah aku keterima sebagai satu-satunya perwakilan dari Indonesia untuk main di konser Asia Pasifik Junior di Malaysia dan kebetulan aku terpilih dari tiga puluh ribu orang yang submit.” terang Tasya.

“Akhirnya aku mendapat penghargaan dan sejak itu aku mulai rajin belajar musik, kemudian pada tahun 2015 aku coba-coba apply waktu itu sempet tertarik sama Barclay di Amerika Serikat dan GMC di Australia,” kata Tasya.

Selengkapnya Klik Video Berikut Ini :