Jakarta memiliki destinasi baru bagi pecinta kucing yang mencari tempat penitipan dan grooming terbaik.

Paw Cat Hotel & Grooming, yang menggelar grand opening pada Maret 2025 di Jalan Taman Malaka, Duren Sawit, Jakarta Timur, hadir dengan konsep eksklusif yang mengutamakan kenyamanan dan kebersihan untuk kucing kesayangan.

Najmul Aqsha, Digital Marketing Paw Cat Hotel & Grooming, mengungkapkan bahwa ide mendirikan tempat ini bermula dari pengalaman owner Paw Cat Hotel & Grooming yang sering menitipkan kucing di berbagai tempat.

“Akhirnya terpikir untuk membuat tempat penitipan kucing yang sekaligus menyediakan layanan grooming dengan fasilitas terbaik,” ujarnya.

Berbeda dari tempat penitipan kucing lainnya, Paw Cat Hotel menawarkan kamar deluxe dalam jumlah lebih banyak serta kamar suite yang bisa menampung dua ekor kucing sekaligus. Selain itu, setiap kamar dilengkapi dengan mainan dan tempat bermain, sehingga kucing tetap aktif dan bahagia selama menginap.

“Kami sangat menjaga kebersihan tempat. Setiap kucing yang masuk dan keluar akan melalui proses pembersihan agar tetap higienis dan nyaman,” tambah Najmul.

Program Loyalitas dan Promo Menarik

Untuk para pelanggan setia, Paw Cat Hotel menghadirkan Royalty Card, yaitu program yang memberikan berbagai keuntungan.

Menginap 10 hari: Gratis 10 kali steam serta 1 kali grooming gratis.

Menginap 7 hari: Gratis 1 kali grooming.

“Kami juga aktif memasarkan layanan ini melalui media sosial agar lebih banyak pecinta kucing yang mengetahui fasilitas di Paw Cat Hotel,” kata Najmul.

Paw Cat Hotel  mulai beroperasi saat bulan Ramadan, bertepatan dengan musim mudik. “Kami melihat momen ini sebagai kesempatan bagi pemilik kucing yang harus bepergian tetapi ingin memastikan peliharaan mereka tetap aman dan nyaman selama ditinggal,” jelas Najmul.

Selain menyediakan tempat yang nyaman, tim Paw Cat Hotel juga sangat berpengalaman dalam menangani kucing yang sulit digrooming. “Banyak kucing yang takut air atau suara blower. Dibutuhkan kesabaran dan teknik khusus agar mereka tetap merasa aman,” ungkapnya.

Dengan visi menjadi hotel kucing terbaik di Jakarta, Paw Cat Hotel & Grooming berharap dapat terus berkembang dan membuka cabang baru di masa depan.

“Kami ingin menjadi tempat yang dipercaya oleh para Cat lovers untuk menitipkan kucing mereka dengan tenang,” tutup Najmul.

Artikel ini juga dapat dibaca di Majalah Digital Kabari Edisi 212

Simak liputan Kabari dibawah ini.