Richeese Factory memberikan kejutan istimewa bagi para Cheesemates dengan meluncurkan album musik bertajuk “ALL ABOUT VINA PANDUWINATA”.

Kolaborasi ini menggabungkan kelezatan menu andalan Richeese Factory dengan karya-karya legendaris Vina Panduwinata, diva bersuara emas yang telah mewarnai industri musik Indonesia sejak 1980-an.

Setelah sukses meluncurkan Combo Musik bersama Amobaby di awal tahun 2024, kali ini Richeese Factory menggandeng Vina Panduwinata untuk menghadirkan pengalaman baru yang memadukan nostalgia dan inovasi. Album ini menghidupkan kembali lagu-lagu hits Vina dengan aransemen modern yang dinyanyikan oleh sejumlah penyanyi muda berbakat, seperti Marshanda, Novia Bachmid, Dirly Dave, Satrina D’Mello, Citra Scholastika, dan Abdul Coffee Theory feat. Aryono HD & Iwan Abdulrachman.

Tidak hanya itu, album ini juga memperkenalkan debut digital human character Arbie Seo, simbol dari inovasi masa depan industri hiburan digital karya G Studios. Kehadiran Arbie Seo menjadi salah satu daya tarik utama dalam album yang diciptakan melalui kerja sama apik antara Richeese Factory, G Music Studios, Biru Langit Entertainment, dan Profesional Musik (Pro M).

“Album ini adalah wujud penghormatan kami kepada perjalanan panjang musik Vina Panduwinata yang tak lekang oleh waktu, sekaligus cara kami menghubungkan generasi lama dan baru,” ujar Rino Hadisa, konseptor ide album ini.

Dengan kehadiran album “ALL ABOUT VINA PANDUWINATA”, penggemar musik dan pelanggan setia Richeese Factory dapat menikmati kembali lagu-lagu legendaris dengan nuansa yang lebih kekinian. Album ini sekaligus menjadi jembatan yang membawa karya musik klasik ke pasar generasi milenial dan Gen Z.

Bagi Cheesemates yang ingin memiliki album ini, “ALL ABOUT VINA PANDUWINATA” tersedia eksklusif di seluruh jaringan restoran Richeese Factory di Indonesia. Album ini dapat dipesan melalui layanan online maupun offline, dalam menu spesial Combo Musik yang hadir dalam tiga varian lezat: Combo Musik Fire Chicken, Combo Musik Flying Chicken, dan Combo Musik Richicken.

Sumber Foto: Istimewa

Baca Juga: