Pergantian tahun selalu menjadi momen bagi setiap orang mengharapkan keinginan baru yang belum sempat dicapai pada tahun sebelumnya. Membuat rencana di tahun mendatang menjadi penting agar selama satu tahun ke depan mereka tahu apa yang harus dilakukan dan apa yang harus menjadi fokus utamanya.
Selebritis Rani Ramadhina punya segudang rencana tahun depan. Salah satunya adalah ingin merilis sebuah single. Perempuan yang dikenal influencer dan pecinta fashion ini punya obsesi merilis single.
“Saya itu dari dulu suka bernyanyi. Rencana ingin punya single tahun depan. Single ini lebih semacam kepuasan pribadi saya sebenarnya bahwa keinginan saya itu tercapai. Rasanya puas bisa melihat dan menyanyikan lagu sendiri,” kata Rani.
Bagi Rani hidup hanya sekali jadi apapun yang bisa kita lakukan untuk kebahagiaan sudah sewajarnya dilakukan, seperti keinginannya mencoba dunia tarik suara.
Genre musik nanti yang akan dipilih Rani lebih ke pop dangdut. Alasannya karena genre ini baginya lebih easy listening. Selain juga mudah masuk dan diterima di telinga masyarakat Indonesia.
“Saya sukanya sebenarnya musik pop-rock tetapi sepertinya sekarang orang cenderung sukanya yang pop dangdut dan juga lagu genre ini mudah dicerna sekaligus dihafal jadi karena jika terlalu berat nanti susah juga diterimanya,” tambahnya kepada KABARI.
Dan untuk lagunya, Rani akui masih milih-milih dan belum ketemu lagu yang pas.
“Masih terus mencari yang cocok juga. Tapi nanti setelah jadi lagunya akan dirilis di youtube. Sepertinya sekarang mudah rilis single tinggal upload saja ada di youtube,” tuturnya.
Sepatu Bocorocco
Bicara soal sepatu, Rani bisa dibilang pengguna setia sepatu produk Bocorocco. Rani mengaku sudah tiga tahun belakangan memilih sepatu merek Bocorocco.
Bocorocco selalu memberikan manfaat bagi pelanggannya. Apalagi sekarang Bocorocco menghadirkan konsep baru Bernama Pillow Concept Technology, 9 lapis insole di sepatu Bocorocco.
“Saya sudah lama menggunakan Bocorocco, jujur ya disbanding brand-brand dikelasnya Bocorocco selain lebih enak dan nyaman buat dipakai. Sekarang Bocorocco malah mengeluarkan produk dengan inovasi yang bagus banget karena tidak hanya fashionable juga memiliki fungsi kesehatan,” jelas Rani.
Selain itu Rani mengaku kalau dirinya tidak hanya menggunakan produk yang diproduksi secara regular, ia juga menggunakan sepatu dengan desain special.
“Selain memakai produk yang tersedia di outlet-outlet resmi Bocorocco, saya juga memakai yang spesial. Ini yang saya pakai pesanan khusus, makanya warna merahnya beda kan?. Di Indonesia cuma ada dua,” tambah Rani.
Ia mengaku sangat nyaman memakai sepatu merek Bocorocco yang sudah ngetren di dalam negeri ini. “Saya bangga pada Bocorocco sebagai produk lokal Indonesia, namun berkualitas internasional,” pungkasnya.